PASURUAN, HARIAN DISWAY - Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan Dr. Andriyanto menerima kedatangan tim Bromo Kom challenge 2024, Senin 13 Mei 2024, di Gedung Graha Maslahat, Raci, Bangil. Andriyanto menitipkan nama Kabupaten Pasuruan untuk diangkat dan dikenalkan kepada sekira 1.300 peserta Bromo Kom di tahun ini. Untuk memaksimalkan hal itu, Andriyanto meminta perangkat daerah terkait untuk memanfaatkan momen Bromo Kom mempromosikan potensi Kabupaten Pasuruan.
"Nanti Dinas Pariwisata saya minta untuk memanfaatkan momen Bromo Kom ini sebagai promosi potensi yang ada di Kabupaten Pasuruan. Kami punya banyak destinasi wisata, punya banyak hasil pertanian, dan produk UMKM," kata Andriyanto.
Laki-laki yang juga menjabat sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRINDA) Jawa Timur itu mendukung Bromo Kom sebagai event tahunan yang bisa menjadi inspirasi Pemda untuk menggenjot sport tourism ke depannya. Apalagi dengan jumlah ribuan peserta dari dalam dan luar negeri. Maka, promosi daerah akan maksimal lewat event tersebut.
BACA JUGA:Gus Ipul Sambut Bromo Kom Challenge 2024
"Kami mendukung penuh event Bromo Kom ini dan menjadi inspirasi kami supaya memaksimalkan potensi sport tourism juga," ungkapnya.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Pasuruan Mujiono mengatakan, pihaknya berharap di tahun berikutnya potensi sport tourism di Kabupaten Pasuruan bisa terangkat dengan event-event olahraga yang mampu menarik peserta hingga luar negeri.
"Kami Pemkab Pasuruan siap membantu kelancaran agenda seperti sport tourism ini," tandasnya.
Sebelumnya, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul juga memberikan dukungannya untuk kelancaran Bromo Kom challenge 2024. Ditemui di rumah dinasnya, Gus Ipul juga menitipkan promosi pariwisata Kota Pasuruan yakni payung madinah lewat Bromo Kom.
"Para peserta nanti lewat di payung madinah supaya semakin dikenal pariwisata Kota Pasuruan," kata Gus Ipul. (*)