Ah, Sedih! Jeane Victoria Dikeluarkan dari JKT48 Setelah Terbukti Langgar Golden Rules, Apa Itu?

Kamis 23-05-2024,12:31 WIB
Reporter : Jessica Laurent
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Jeane Victoria telah dikeluarkan dari JKT48. Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh manajemen JKT48, terkait dengan ketidaksesuaian fakta dan hilangnya rasa percaya terhadap Jeane.

Beberapa waktu lalu, Jeane Victoria menjadi sorotan di media sosial gara-gara foto-foto dirinya bersama seorang pria beredar luas. Dalam foto-foto tersebut, Jeane terlihat sangat mesra dengan pria tersebut.

Momentum itulah yang memicu kontroversi. Karena member grup idola tersebut dianggap melanggar aturan ketat atau golden rules yang diterapkan dalam JKT48.

BACA JUGA:5 Gaya Rambut Pendek Ala Freya JKT48

"Terkait kabar mengenai Jeane Victoria yang beredar di sosial media belakangan ini, kami telah beberapa kali memanggil dan meminta penjelasan dari yang bersangkutan," ungkap manajemen.


Jeane Victoria dikeluarkan dari JKT48 usai langgar golden rules. --X @AlvianB48

"Setelah beberapa kali kami memberikan kesempatan kepada yang bersangkutan untuk menjelaskan terkait hal ini dengan sebenar-benarnya, namun selalu terdapat ketidaksesuaian fakta dari penjelasan yang diberikan kepada manajemen," jelas pernyataan tersebut.

"Tidak adanya lagi rasa saling percaya mempersulit kami untuk melanjutkan kerja sama dengan yang bersangkutan (Jeane, Red) dan situasi ini sangat kami sayangkan,” jelasnya.

BACA JUGA:Ingin Tampil Beda, JKT48 Rilis MV Magic Hour Berkonsep ala Harry Potter

Tindakan Jeane dinilai melanggar golden rules, yang menjalin hubungan asmara. Anggota idol group JKT48 memang dilarang keras berpacaran. Peraturan itu sama dengan yang diterapkan di berbagai sister group JKT48, seperti AKB48.

Nah, Jeane yang berpose mesra dengan seorang pria diasumsikan memiliki hubungan asmara dengan pria tersebut. Sayangnya, ketika dimintai keterangan, penjelasan Jeane tidak sesuai fakta.


AH, sedih! Jeane Victoria dikeluarkan dari JKT48 setelah terbukti langgar golden rules, apa itu?-JKT48-

"Oleh karena itu, terhitung sejak diterbitkannya pengumuman ini yang bersangkutan tidak lagi tercatat sebagai member JKT48. Maka segala aktivitasnya pun tidak lagi berhubungan dengan JKT48," tutup keterangan manajemen.

BACA JUGA:Terima Kasih Shani! Ini 5 Momen Tak Terlupakan di Konser Kelulusan Shani JKT48

BACA JUGA:Setelah 6 Tahun Bersama, Zee Umumkan Akan Lulus dari JKT48

Kategori :