HARIAN DISWAY - Setelah sukses membintangi film thriller-action bertajuk The Childe, Kim Seon Ho comeback. Kali ini, ia memerankan karakter yang sama sekali berbeda dalam miniseri The Tyrant.
The Tyrant adalah miniseri yang mengisahkan tentang perburuan sampel DNA manusia super. Disutradarai sineas spesialis thriller-action bergaya noir, Park Hoon Jung. Dan dibintangi Kim Seon Ho, Cha Seung Won, Kim Kang Woo, dan Jo Yoon Soo.
The Tyrant awalnya hendak dijadikan film oleh Park Hoon Jung. Namun karena ceritanya kompleks, dan Park Hoon Jung tidak mau memotong plot, maka ia memecah alur cerita menjadi miniseri berisi 4 episode.
Hal itu dilakukan karena Park Hoon Jung ingin menghadirkan karakter yang beragam, serta menyajikan cerita yang fresh dan penuh misteri untuk para penonton.
Dalam The Tyrant, pemerintah AS memerintahkan agar sampel DNA manusia super yang dibuat oleh dinas intelijen Korea untuk dimusnahkan. Namun, dalam proses pengiriman ke AS, sampel itu hilang.
Ada 4 pihak yang berkepentingan mendapatkan kembali sampel tersebut. Yakni pemerintah AS, pemerintah Korea, serta dua pihak yang belum diketahui afiliasinya ke mana.
BACA JUGA:Dilamar Park Hoon-jung untuk Film Tyrant, Kim Seon-ho: Aku Enggak Minta, Lho!
BACA JUGA:Terharu! Kim Seon Ho Menangis Menonton Video Buatan Fans di Fan Meeting Jakarta, Ini Alasannya
The Tyrant bakal tayang hari ini, Rabu, 14 Agustus 2024, di Disney+. Sebelum nonton, yuk kenalan dengan 4 karakter kunci yang memburu sampel proyek The Tyrant!
1. Direktur Choi (Kim Seon Ho)
Daftar pemeran drama Korea The Tyrant, Direktur Choi-Disney Plus Korea-Youtube
Direktur Choi adalah seorang anggota dinas rahasia Korea. Ia menjadi direktur di usia yang sangat muda karena otaknya yang brilian.
Ia ditunjuk sebagai pengawas tidak resmi proyek The Tyrant. Sebuah proyek pengembangan DNA manusia super yang dianggap sebagai senjata biologis. Bisa dibilang, ia lah dalang di balik proyek The Tyrant.
Tentu saja, ia yang paling panik ketika sampel proyek The Tyrant hilang dalam pengiriman. Ia yang paling tahu efeknya jika sampel tersebut jatuh ke tangan orang yang salah.