Klasemen Liga 1: Persebaya, PSM, dan Borneo FC Belum Terkalahkan di Pekan Ke-4

Minggu 15-09-2024,11:47 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Hingga pekan ke-4 Liga 1 musim ini, tiga tim papan atas, yakni PSM Makassar, Borneo FC, dan Persebaya Surabaya, berhasil mempertahankan status tak terkalahkan.

Ketiga klub tersebut kini memimpin klasemen sementara dengan perolehan 10 poin. Meski sama-sama mengumpulkan jumlah poin yang sama, ketiganya hanya dibedakan oleh selisih gol.

Sementara itu, di papan bawah, zona degradasi masih diwarnai oleh penampilan dua tim yang belum pernah meraih kemenangan, yakni Madura United dan PSS Sleman.

Kedua klub ini mencatatkan hasil yang kurang memuaskan setelah melalui empat pertandingan tanpa sekalipun meraih tiga poin.

Setelah pertandingan terakhir pekan ke-4 yang mempertemukan Persita Tangerang dan Persebaya Surabaya berakhir dengan kemenangan tipis Persebaya 1-0.

BACA JUGA:Statistik Bruno Moreira: Pahlawan Persebaya di Kandang Persita

BACA JUGA:Update Klasemen Persebaya Usai Tekuk Persita 1-0, Bajol Ijo Tempel PSM dan Borneo FC

Pekan ke-5 langsung hadir hari ini, Minggu 15 September 2024. Dua pertandingan besar siap digelar sore dan malam ini. PSM Makassar akan berhadapan dengan Arema FC, diikuti oleh laga antara Persib Bandung melawan PSIS Semarang.

Superbig match antara Persija Jakarta dan Dewa United akan menyusul pada hari Senin, sebelum pekan ke-5 ditutup dengan pertandingan Persebaya yang akan menjamu Persis Solo pada Rabu , 18 September 2024.

Liga 1 musim ini semakin menarik untuk disaksikan dengan persaingan ketat di papan atas dan perjuangan tim-tim di papan bawah yang berjuang untuk keluar dari zona degradasi.

Klasemen Liga 1 2024/2024 Pekan ke 4


Klasemen Liga 1 pekan keempat.-Flashscore-

Kategori :