HARIAN DISWAY - Pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders, menyumbangkan satu gol saat AC Milan menekuk Real Madrid 3-1 di matchday keempat Liga Champions, Rabu, 6 November 2024.
Gol itu menjadi salah satu momen penting dalam karier Tijjani Reijnders. Anda sudah tahu, Tijjani Reijnders adalah kakak dari pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders.
Tijjani mencetak golnya ke gawang Real Madrid di menit ke-73. Ia menerima umpan dari Rafael Leao di dalam kotak penalti, kemudian dengan tenang mengontrol bola sebelum melepaskan sepakan yang gagal dihalau Andriy Lunin.
Dengan gol itu Tijjani sudah mencetak tiga gol dari empat pertandingan di Liga Champions 2024/2025. Statistik itu adalah sebuah pencapaian yang mengesankan.
BACA JUGA:Tijjani Reijnders Bangga Punya Darah Indonesia, Punya Tato Senjata Tradisional Maluku!
Tijjani Reijnders Langsung Fokus Lawan Juventus
Tijjani Reijnders menjadi man of the match setelah AC Milan mengalahkan Club Brugge 3-1 di Liga Champions, 23 Oktober 2024-Instagram @acmilan-
Setelah membantu AC Milan meraih kemenangan, Tijjani Reijnders kini fokus untuk menghadapi Juventus. Ia menegaskan bahwa kemenangan atas Real Madrid harus diikuti dengan hasil yang sama di pertandingan berikutnya.
"Kemenangan ini memberi kami rasa percaya diri, tetapi kami juga memiliki laga penting pada hari Sabtu. Kami perlu menang di Liga Italia," ungkap Tijjani Reijnders setelah pertandingan.
Di akhir pekan setelah jeda internasional, AC Milan akan menjalani laga berat di Liga Italia melawan Juventus di San Siro pada 24 November 2024.
Gol ke gawang Real Madrid semakin membuat Tijjani mantap untuk melanjutkan kariernya di AC Milan.
BACA JUGA:Monza vs Milan 0-1: Tijjani Reijnders Comeback Langsung Nyekor
Tijjani Reijnders Nyaman di AC Milan
Monza vs Milan 0-1: Tijjani Reijnders comeback langsung nyekor. Foto: Ekspresi Tijjani Reijnders setelah menjebol gawang Monza.-Gabriel Bouys-AFP
Sebelumnya, sempat ada rumor yang menyebutkan bahwa dia akan pindah ke Barcelona. Namun, menurut sang ayah, saat ini mereka tengah bernegosiasi dengan AC Milan untuk perpanjangan kontrak.