Berikut Daftar Bandara yang Masih Ditutup Akibat Eruspi Gunung Lewotobi

Jumat 15-11-2024,14:43 WIB
Reporter : Roisatun Nadhiroh*
Editor : Taufiqur Rahman

HARIAN DISWAY - Operasional sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki  di Flores Nusa Tenggara Timur masih terbatas karena paparan abu vulkanik yang membatasi ruang gerak pesawat di udara.

Pada Kamis 14 November 2024, Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik, Budi Rahardjo kementerian perhubungan (kemenhub) menjelaskan jika terdapat tiga penerbangan internasional di bandara lombok yang batal.

"Kemudian terdapat pembatalan 11 penerbangan domestik dan 41 penerbangan internasional di Bandara Ngurah Rai, Bali. Sedangkan di Bandara Komodo, Labuan Bajo terdapat pembatalan 12 penerbangan domestik dan 2 (dua) penerbangan internasional," ungkap Budi dalam keterangannya pada Jumat, 15 November 2024. melansir disway.id

BACA JUGA:Arahan Gibran di Pengungsian Lewotobi: Jangan Sampai Ada Penyakit di Pengungsian

BACA JUGA:Wapres Gibran Kunjungi Lokasi Pengungsian Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Terpenuhi

Berikut adalah beberapa bandara yang belum beroperasi, antara lain:

Bandara H. Hasan Aroeboesman, Ende, Bandara Soa, Bajawa, Bandara Frans Sales Lega, Ruteng , serta Bandara Fransiskus Xaverius Seda, Maumere.

Adapun bandara yang sudah beroperasi antara lain :

Bandara Komodo, Labuan Bajo, Bandara Lewoleba, Bandara Waingapu, Bandara Salahudin, Bima, serta Bandara Lede Kalumbang, Tambolaka.

Meskipun sejumlah bandara sudah kembali beroperasi, namun beberapa maskapai membatalkan layanan penerbangan dengan alasan keselamatan, termasuk Bandara Lombok, Bandara I Gusti Ngurah Rai, dan Bandara Komodo.

Seiring dengan terbatasnya pengoperasian bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung Lewotobi, Kemenhub dan pemangku kepentingan terkait telah berusaha meningkatakan jumlah kapal serta frekuensi pelayaran.

BACA JUGA:5.383 Siswa Terpaksa Belajar Darurat Imbas Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

BACA JUGA:Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Ganggu Penerbangan, Berikut Daftar Bandara Yang Masih Beroperasi

Budi memaparkan, terhitung sejak Kamis 14 November 2024 pukul 08.00 WITA, terdapat 119 kapal (termasuk kapal ferry ASDP) yang telah mengangkut 4.387 penumpang. 

Secara gabungan, persentase keterisian kapal penumpang PT. Pelni, PT. Berlian Lautan Sejahtera, serta PT. Dharma Lautan Utama berjumlah 50 persen.

Kategori :