Kolaborasi TuttoBono dan Clase Azul, Hadirkan Varian Tequila Mewah Khas Meksiko

Jumat 15-11-2024,19:33 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Guruh Dimas Nugraha

SURABAYA, HARIAN DISWAY - TuttoBono Ristorante berkolaborasi dengan Clase Azul Tequila, menggelar ajang makan malam dan sajian 5 varian tequila: clase azul plata, reposado, gold, anejo, dan ultra.

Pada 15 November 2024, resoran itu menghadirkan Farramarz Carden, brand ambassador Clase Azul Asia. Ia menerangkan dua jenis minuman tequila: Plata dan Reposado. 

"Plata dibuat dari agave matang, lemon, apel hijau, dan rempah-rempah. Dengan sentuhan akhir yang segar dan ada aroma jeruk," ungkapnya. Ia menuang plata tersebut dalam gelas kaca. Warna plata bening dengan sentuhan silver. 

BACA JUGA:Sensasi Masakan Korea dengan Resep Daging Bulgogi, Lezat, Mudah, dan Praktis

Kadar alkoholnya cukup tinggi. Namun, tidak kasar. Halus dan meresap. After taste-nya menghasilkan citra rasa citrus dan mint. Cukup segar.

Calden memandu tamu dalam menyelami keunikan dua varian tequila asal Meksiko itu. Proses pembuatannya begitu kompleks. Terdapat berbagai tahapan untuk menghasilkan rasa yang otentik. Begitu pula dengan botol ikonik dari masing-masing tequila tersebut. 

"Setiap botol ini adalah representasi kemewahan budaya Meksiko," ungkapnya. Tiap botolnya memiliki bodi yang artistik. Jika dibalik, bentuknya seperti kaki meja. Botol plata berwarna bening. Seperti kaca. 

BACA JUGA:Resep BBQ Daging yang Mudah dan Siap Memanjakan Lidah


Direktur TuttoBono Surabaya Steffiani Setyadji (kanan) bersama dua pengunjung TuttoBono. Pada 15 November 2024, TuttoBono berkolaborasi dengan Clase Azul, hadirkan tequila mewah khas Meksiko.-Boy Slamet-HARIAN DISWAY

Sedangkan botol reposado berwarna putih, dilengkapi dengan goresan biru ornamen khas Suku Maya. 

"Bagian bawah ini adalah simbol air. Sedangkan di bagian tengah menyimbolkan tanah. Perpaduan air dan tanah menghasilkan tumbuhan pinya. Yaitu agave yang jadi bahan dasar pembuatan tequila Clase Azul," terangnya.

Untuk membuat satu botol, pengerjaannya membutuhkan waktu 1 minggu. Di Meksiko, Clase Azul memiliki 1200 karyawan untuk melukis ornamen pada botol itu. 

BACA JUGA:Resep Udang Saus Mentega untuk Hidangan Lezat di Rumah

"Semuanya handmade, dikerjakan oleh perempuan. Itu tradisi kami. Sebab, kami menganggap perempuan punya sensitivitas. Sense of art-nya lebih tinggi," ujarnya.

Paling mahal adalah clase azul ultra. Botol tersebut berwarna hitam dan dilukis dengan warna hitam dengan aksen perak. Bodinya terbuat dari platina. Sedangkan logonya terbuat dari perak berkualitas. 

Kategori :