Prabowo: Ibadah Haji Jangan Dinodai Praktik Manipulatif dan Rente

Minggu 20-04-2025,11:57 WIB
Reporter : Devia Nafasya
Editor : Mohamad Nur Khotib

HARIAN DISWAY - Presiden Prabowo Subianto mengirimkan pesan tegas kepada seluruh jamaah dan penyelenggara haji: jangan biarkan ibadah suci ternoda oleh praktik manipulatif, korupsi, atau pungli.

Peringatan itu disampaikan oleh Wakil Kepala Badan Penyelenggara Haji Dahnil Anzar Simanjuntak dalam pembukaan Manasik Haji Nasional 1446 H di Asrama Haji Pondok Gede, Sabtu, 19 April 2025.

Prabowo menekankan pentingnya integritas, efisiensi, dan suasana ibadah yang bersih serta aman—sekaligus menyerukan transformasi haji sebagai pendorong kesejahteraan nasional.

BACA JUGA:Kemenag Raih Rekor MURI setelah Gelar Bimbingan Manasik Haji di 500 Titik

BACA JUGA:Pelunasan Biaya Haji 2025 Tahap Kedua Diperpanjang hingga 25 April 2025

Presiden, kata Dahnil, memiliki harapan besar terhadap pelaksanaan haji tahun ini. Yakni agar ibadah haji berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip syariat Islam. 

Ia juga menekankan pentingnya penyelenggaraan yang efisien dan aman. Selain itu, Prabowo menginginkan suasana yang nyaman dan bersih dari praktik rente. 

BACA JUGA:BRI Kembali Dipercaya Sediakan Banknotes SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025

BACA JUGA:Jelang Penyelenggaraan Haji 2025, Arab Saudi Terapkan 4 Aturan Baru

“Presiden menegaskan, jangan sampai ibadah haji dinodai oleh praktik manipulatif apa pun. Kami mendukung penuh sikap tegas menteri gama dalam menjaga integritas penyelenggara,” ujar Dahnil.

Dahnil turut mengimbau seluruh jemaah haji agar mempersiapkan diri sebaik mungkin. Ia mengingatkan pentingnya persiapan fisik dan mental menjelang keberangkatan ke Tanah Suci. 

Menurutnya, kesiapan lahir dan batin sangat diperlukan agar ibadah haji dapat dijalani secara khusyuk. 

BACA JUGA:Jemaah Haji Jatim Berangkat Mulai 2 Mei 2025, Bandara Juanda Siapkan Fasilitas untuk Lansia

BACA JUGA:Usai Gus Miftah Viral, Jubir Ketum DPP Gerindra Dahnil Anzar Posting Momen Prabowo Hormati Profesi PKL

Selain itu, Dahnil juga menginginkan suasana pelaksanaan ibadah yang aman dan nyaman bagi seluruh jamaah.

Kategori :