Perempuan yang mendaftar di Fakultas Kedokteran Unair itu, tahun lalu pernah ikut tes serupa di kampus yang sama. Fatimah tiba di Kampus C Unair sejak pukul 11.00 WIB dengan jadwal ujian pada sesi kedua pada pukul 13.00. ”Jadi lumayan hafal lokasi ujian di Unair dan cukup siap,” katanya.
UTBK-SNBT 2025 di Unair digelar di 8 lokasi yang tersebar di tiga kampus, yaitu Kampus MERR-C di Mulyorejo, Kampus Dharmawangsa-B, dan Kampus Dharmahusada-A.
Ribuan peserta akan mengikuti ujian hingga 3 Mei 2025, dalam dua sesi harian yaitu pagi (06.30–10.30 WIB) dan siang (12.30–16.30 WIB).
Hasil UTBK akan diumumkan pada 28 Mei 2025 dan sertifikat UTBK-SNBT 2025 bisa diunduh mulai 3 Juni hingga 31 Juli 2025 melalui laman resmi SNPMB. (*)