Gagal Finis di Valencia, Kiandra Tetap Amankan Peringkat Lima European Talent Cup 2025

Minggu 23-11-2025,20:11 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Pembalap muda Indonesia, Kiandra Ramadhipa, menutup musim perdana di European Talent Cup (ETC) 2025 dengan finis di peringkat kelima klasemen pembalap, meski gagal menyelesaikan balapan terakhir di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu, 23 November 2025.

Ia terjatuh saat berada di posisi keempat pada dua lap terakhir.

Kiandra, 15 tahun, asal Sleman, Yogyakarta, tampil musim ini di bawah bendera Honda Asia-Dream Racing Junior Team, didukung oleh Astra Honda Motor dan Junior Talent Team.

Ini merupakan debutnya di ETC, kompetisi pengembangan bakat muda Eropa yang menjadi jalur menuju Moto3 dan MotoGP.

BACA JUGA:Veda Ega dan Kiandra Ramadhipa Incar Podium Penutup Musim JuniorGP 2025 di Valencia

BACA JUGA:Veda Ega Pratama Bidik Podium Perdana di JuniorGP 2025, Kiandra Ramadhipa Incar Tiga Besar

Performa Kiandra langsung mencuri perhatian sejak seri pembuka di Sirkuit Estoril, Portugal (2–4 Mei 2025). Ia finis ketiga di Race 1, memberikan podium pertama bagi timnya, meski gagal finis di Race 2.


M. Kiandra Ramadhipa yang saat ini bersaing di European Talent Cup (ETC) bersama Honda Asia Dream Racing–Junior Team, bertekad mempertahankan posisi lima besar klasemen sekaligus membuka peluang naik ke tiga besar hingga akhir musim. -AHM-

Ia kembali konsisten di Seri Jerez, Spanyol (30 Mei–1 Juni) dengan finis ketujuh dan keenam. Puncaknya datang di Seri Prancis, Magny-Cours (4–6 Juli), ketika Kiandra merebut kemenangan pertamanya di Race 1, sekaligus kali pertama lagu kebangsaan Indonesia berkumandang di ETC.

“Ini untuk Indonesia, untuk tim saya, untuk keluarga saya,” ujarnya usai balapan.

Kemenangan kedua diraih di Seri Catalunya, Barcelona (31 Oktober–2 November). Start dari posisi ke-24, Kiandra melakukan aksi mengejar spektakuler dan menyalip juara musim Carlos Cano tepat di garis finis setelah duel ketat tiga lap terakhir. “Ayah, ini buat Ayah. Ini juga untuk Astra Honda Racing Team dan Junior Talent Team,” katanya di Parc Ferme.

Di antara keduanya, ia finis keenam di Aragon (25–27 Juli) dan kelima serta keenam di Misano, Emilia-Romagna (19–21 September).

.BACA JUGA:Veda Ega Finis P6 di JuniorGP Aragon, Kiandra Bangkit dari Penalti

BACA JUGA:JuniorGP Aragon: Veda & Kiandra Punya Kans Besar Tembus 5 Besar

Sayang, di seri penutup Valencia (21–23 November), Kiandra gagal finis setelah terjatuh saat bersaing di posisi empat besar. Meski demikian, total 129 poin yang dikumpulkannya cukup untuk mengamankan peringkat kelima di klasemen akhir:

  1. Carlos Cano (UAX Seventytwo Artbox Honda) – 168 poin
  2. Fernando Bujosa (AC Racing Team) – 160
  3. Alex Longarela (Snipers Igaxteam) – 153
  4. Alvaro Lucas (Aspar Junior Team) – 145
  5. Kiandra Ramadhipa (Honda Asia-Dream Racing Junior Team) – 129
Kategori :