HARIAN DISWAY - Imlek sudah di depan mata. Dalam perayaan itu, tradisi memberi hampers tetap jadi yang utama.
Itu merupakan cara populer untuk menyampaikan doa keberuntungan dan kebahagiaan. Baik kepada keluarga, teman, atau kolega.
Tak perlu mahal. Hampers murah banyak tersedia. Pun, meskipun murah, tetap berkesan bagi penerimanya.
Dengan kreativitas, Anda bisa menyusun paket hampers yang cantik, berkesan, dan penuh simbol keberuntungan tanpa mengganggu budget.
BACA JUGA:Cap Go Meh Tutup Rangkaian Imlek, Kenali Dua Hidangan Khas Tangyuan dan Yuanxiao
BACA JUGA:7 Dekorasi Imlek yang Bermakna Keberuntungan untuk Rumah Anda
Kemasan dan dekorasi juga menentukan kesan mewah. Seperti box merah, pita emas, atau kartu ucapan bertuliskan Gong Xi Fa Cai.
Itu bisa membuat hampers terlihat premium. Sekaligus mampu menambah sentuhan tradisi Imlek yang hangat.
Berikut 5 rekomendasi hampers Imlek unik di bawah Rp.200 ribu.
1. Hampers Teh Tradisional & Camilan Khas Imlek
Hangatkan momen Imlek dengan teh premium dan camilan manis di dalam paket hampers spesial-Mattew-Pexels
Hampers teh tradisional juga menjadi favorit. Misalnya, teh melati atau teh oolong premium. Teh merupakan simbol ketenangan, kebersamaan, dan kehangatan dalam budaya Tionghoa.
BACA JUGA:6 Rekomendasi Ide Hampers Lebaran
BACA JUGA:Selain Kue Kering, Ada 9 Ide Memilih Hampers Lebaran yang Antimainstream!
Anda bisa memasangkannya dengan camilan berkualitas. Seperti biskuit almond, kacang mede honey roasted, coklat praline, dan dried fruit mix (crisp cranberry atau aprikot kering).
Itu dapat ditambahkan untuk menambah variasi rasa di dalam paket hampers. Tampilannya pun terlihat impel namun istimewa.