Vaksin Dalam Negeri; Pahlawan Melawan Pandemi
Menjelang Hari Pahlawan, tiga jenis vaksin hasil kerja keras anak bangsa telah mendapat persetujuan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, salah satunya vaksin Indovac yang diproduksi PT Bio Farma.--
Instruksi nomor 47 tanggal 7 November 2022 tersebut, merupakan instrumen penting mengantisipasi semakin melonjaknya kasus Covid-19. PPKM di wilayah Jawa dan Bali, perlu diterapkan lagi sesuai dengan kriteria level situasi pandemi daerah masing-masing.
Kini merupakan saat yang ideal bagi vaksin-vaksin Covid-19 produksi dalam negeri untuk menunjukkan kapasitasnya. Tidak hanya cukup dengan berbangga diri. Namun program kemandirian vaksin nasional hendaknya juga sebagai perwujudan sumbangsih anak bangsa sebagai pahlawan dalam memerangi pandemi.
Kemajuan vaksin bivalen (”campuran” antara antigen Covid-19 versi aslinya dengan varian Omicron tertentu) di luar negeri hendaknya menjadi penyemangat bagi semua pihak yang berkompeten berunjuk diri sebagai pahlawan memerangi Covid-19. Semua masyarakat seharusnya juga bisa memberikan sumbangsihnya sebagai pahlawan.
Semoga peringatan Hari Pahlawan tahun ini bisa menjadi tonggak melawan prediksi kemunculan gelombang baru Covid-19 di Indonesia. (Oleh Ari Baskoro; Divisi Alergi-Imunologi Klinik Departemen/KSM Ilmu Penyakit Dalam FK Unair/RSUD Dr Soetomo Surabaya)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: