Menjelalah PT Pal, Produsen Kapal Perang Buatan Anak Bangsa

Menjelalah PT Pal, Produsen Kapal Perang Buatan Anak Bangsa

Salah satu kapal perang bikinan PT Pal yang siap berlayar.-Michael Fredy Jacob/Harian Disway-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - PT PAL sudah bisa membuat kapal perang sendiri. Sudah 90 unit kapal untuk TNI AL dihasilkan dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu. Karena perusahaan itu memproduksi salah satu alutsista untuk pertahanan negara, penjagaan di perusahaan itu sangat ketat.

Tidak sembarang orang bisa datang ke sana. Apalagi sampai bisa melihat langsung proses produksi kapal. Namun, kini PT PAL tetap membuka diri kepada masyarakat untuk keperluan edukasi.

“Kami ingin menumbuhkan jiwa nasionalis mereka. Dengan cara, masyarakat harus mengetahui bahwa anak bangsa bisa memproduksi kapal perang sendiri,” kata Corporate secretary PT PAL Indonesia Rariya Budi Harta, Jumat 25 November 2022.

Karena itu, melalui Public Relations Week PAL (PRWP) vol 1 2022, mereka mengajak elemen masyarakat untuk mengunjungi perusahaan tersebut. Mulai dari mahasiswa, perusahaan, perwakilan perguruan tinggi dan media.


Salah satu sudut PT Pal Surabaya. -Michael Fredy Jacob/Harian Disway-

Mereka berkeliling menggunakan bus ke setiap sudut perusahaan yang luasnya 17 ribu hektar itu. ada banyak  bangunan besar dengan berbagai komponen pembuatan kapal.

Yuslihun Nisa salah satu karyawan PT PAL ditunjuk sebagai pemandu. Dia menjelaskan secara detail fungsi dari setiap bangunan yang berdiri di sana. Siang itu, pengunjung memang tidak diizinkan untuk turun. Apalagi masuk ke ruangan produksi kapal.

Bukan karena mereka nanggung memberikan informasi. Melainkan demi keselamatan para pengunjung. “Dengan orang sebanyak itu, tidak memungkinkan untuk turun dari bus. Jadi, kami hanya melihat dari dalam bus saja,” ungkapnya.

Walau tidak diberikan kesempatan untuk turun, Iqbal Aji Daryono sudah merasa puas. Ia beruntung karena tidak semua orang bisa mendapat kesempatan masuk. 

“Ini hal yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya. Kalau saya bilang sih ini sangat keren,” katanya. (Michael Fredy Yacob)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: