Naik Kereta Tanpa Celana

Naik Kereta Tanpa Celana

Empat lelaki tanpa celana duduk di salah satu gerbong kereta di London, 8 Januari 2023.-JUSTIN TALLIS-AFP-

NAMA event ini adalah No Pants Subway Ride. Kalau di Inggris, sebutannya adalah No Trousers on the Tube Day. Maknanya simpel: Naik Kereta Tanpa Celana.

 

Dan aktivitas pada hari itu memang tergambar lewat nama tersebut. Di hari itu, orang-orang naik kereta tanpa celana. Mereka hanya bercawat. Atau bercelana kolor. Baik lelaki atau perempuan.

 

Tahun ini, event tersebut sudah 21 kali diadakan. Kali pertama pada 2002 di New York City Subway. Pesertanya hanya enam orang. Makin lama, yang ikut makin banyak. Pada 2006, ada 150 orang yang ambil bagian. Delapan di antaranya ditangkap polisi karena dianggap melanggar norma. Tetapi, mereka akhirnya dilepas. Lalu, pada 2013, sudah ada 60 kota yang menyelenggarakan. Semuanya dikoordinasi oleh Improv Everywhere, lembaga yang juga tumbuh di 60 kota tersebut.

 

Pada 2016, untuk kali pertama acara itu diadakan di Moscow, Rusia. Semua yang hadir lalu disidik oleh polisi. Tuduhannya sama: melanggar norma.

 

Itulah yang ditentang oleh Improv Everywhere. Sebab, kata mereka, tujuan acara itu hanya untuk lucu-lucuan. Yakni, membikin orang tertawa.

 

Nah, apakah Anda tertawa melihat orang-orang tak bercelana di London, 8 Januari 2023, ini…? (Doan Widhiandono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: