Yoona Girls' Generation Bintangi Drama King The Land Bersama Lee Junho 2PM

Yoona Girls' Generation Bintangi Drama King The Land Bersama Lee Junho 2PM

Yoona mengenakan pakaian bak karyawan di hotel ternama-sumber : instagram @limyoona__official-

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Im Yoona, personil Girls' Generations membintangi drama baru berjudul King The Land. 

 

Akting Yoona sudah tidak perlu diragukan lagi. Usai bintangi drama Big Mouth yang tayang pada 2022 lalu, King The Land merupakan drama pertamanya di 2023. Hal itu terendus ketika Yoona mengunggah sebuah postingan di akun instagram @limyoona__official. "Ini dia drama yang ditunggu-tunggu, King The Land, yang akan tayang perdana di bulan Juni," tulisnya. Juga dari akun instagram @kingtheland_drama mengunggah foto Yoona yang tampak ceria dan ramah.

 

Drama ini merupakan seri televisi Korea Selatan yang tayang di JTBC. King The Land mengacu pada bisnis dan manajemen perhotelan yang juga diperankan oleh Lee Junho dari 2PM. Yoona memerankan karyawan hotel bernama Cheon Sa Rang. Dia akan selalu tampilkan senyuman hangatnya. Tim produksi pun akui Cheon Sa Rang sudah melekat pada Yoona. Kehangatannya itu membuatnya tuai banyak pujian dari tim produksi.

 

Seemantara Lee Junho, berperan sebagai Gu Won. Sosok lelaki yang andal dalam bekerja dan elegan. Karakternya sangat berbanding dengan Cheon Sa Rang yang periang. Namun, belum ada tanggal yang pasti untuk penayangannya. Yang pasti drama tersebut akan tayang di bulan Juni 2023.

 

Nantikan informasi selanjutnya di laman resmi JTBC ya. (Maulidah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: