Ganjar Pranowo Resmi Capres PDI-P, Megawati: Semua Kader Segera Bekerja Keras
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menetapkan Ganjar Pranowo sebagai capres PDIP pada pemilu 2024-DPP PDI Perjuangan. Tangkapan Layar-
HARIAN DISWAY – Ketua umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mngumumkan penetapan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) yang diusung oleh PDI Perjuangan pada Pemilu tahun 2024.
Hal tersebut diumumkan oleh mantan Presiden Indonesia ke-5 tersebut dari kediaman Presiden Soekarno di Istana Batutulis, Bogor, Jum’at 21 April 2023.
Dalam awal pidatonya, Megawati menyinggung momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April 2023. Setelah melalui perenungan panjang, setelah memikirkan dan melihat apa yang telah menjadi harapan rakyat indonesia, serta memohon petunjuk pada Allah SWT, maka Megawati memutuskan mengumumkan Capres PDI-P pada hari Kartini.
BACA JUGA:Refleksi Hari Kartini: Perempuan dan Pemanfaatan Teknologi
BACA JUGA:Khusyu Warga Muhammadiyah Kalijudan Shalat Ied di Jalan MERR
“Pada jam l 13.45 WIB dengan mengucap bismillahirrohmanirohim, menetapkan saudara Ganjar Pranowo yang sekarang adalah gubernur Jawa Tengah. Sebagai kader dan petugas partai. Untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden resmi dari PDI Perjuangan,” ucap Megawati
Selanjutnya, Menugaskan Prananda Prabowo kepala situation room DPP PDI-P untuk melakukan monitoring terhadap dinamika politik nasional. “Bagaimana konsolidasi partai dijalankan pemenangan untuk pemilu 2024,” ujar Megawati.
--
Megawati juga menyebut telah menugaskan kepada putrinya, Puan Maharani yang menjabat Ketua DPP PDIP bidang politik untuk sering bertemu dengan Presiden Jokowi dan berdialog dengan ketua-ketua partai. “Penugasan pada Puan untuk membentuk tim yang dibutuhkan (untuk pemenangan Ganjar,Red),” jelas Megawati.
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Isyana Sarasvati Malah Masuk Rumah Sakit
Sebagai ketua umum, Megawati lantas memerintahkan pada 3 pilar partai. Yakni pengurus struktural mulai anak ranting, ranting, Pengurus Anak Cabang (PAC), Satgas Partai, Pengurus Cabang Luar Negeri. DPC, DPD hingga DPP partai.
Kemudian anggota legislatif mulai tingkat kabupaten/kota, provinsi, hingga nasional. Kemudian terakhir pada seluruh anggota eksekutif dan Kepala Daerah partai dari tingkat nasional, provinsi shingga kabupaten/ kota.
“Saya perintahkan sebagai ketua umum untuk segera bergerak, bekerja keras. Turun ke bawah menyapa akar rumput memenangkan pemilu 2024. Laksanakan perintah ketua umum dengan penuh disiplin, penuh disiplin, penuh disiplin,” kata Megawati mengulangi perintahnya tiga kali.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: