Andien Ajak Fans Menggalau di Konser Dewa 19 A Night at the Orchestra

Andien Ajak Fans Menggalau di Konser Dewa 19 A Night at the Orchestra

ANDIEN AISYAH membuka konser Dewa 19 A Night at the Orchestra Chapter 3 di Grand City Convention Hall, Surabaya, 20 Mei 2023.-Moch Sahirol-Harian Disway-

SURABAYA, Harian Disway – Konser Dewa 19 A Night at the Orchestra kembali memeriahkan Surabaya, Sabtu malam, 20 Mei 2023. Setelah menghadirkan Ardhito Pramono pada hari pertama, malam itu Dewa 19 menggandeng Andien Aisyah sebagai musisi pembuka. Ibu dua anak itu langsung memenuhi Grand City Convention Hall dengan aura feminin nan romantis.

Andien tampil mengenakan prom dress hitam dengan aksen cape panjang yang dramatis. Untuk lagu pertama, dia langsung mengajak fans berdansa di kursinya dengan lagu Aku di Sini Untukmu. Ya, single dari album Pandawa Lima (1997) yang aslinya pop itu diaransemen ulang menjadi lebih nge-blues. Pas banget dengan karakter suara Andien yang jazzy.

Setelah itu, Andien mengajak audiens menggalau lewat dua lagu yang ditulis dan diciptakan Ahmad Dhani untuk Rezza Artamevia. Yakni Satu yang Tak Bisa Lepas dan Keabadian. Seolah tak mau berhenti menggalau, di lagu keempat Andien kembali membawakan lagu ballad yang berkisah sedih. Yakni Biar Menjadi Kenangan, berduet dengan Ahmad Dhani.

Single yang dipopulerkan Rezza dan penyanyi Jepang Masaki Ueda tersebut terdengar lebih grande berkat iringan violin dan cello yang kuat. Gitar solo Andra Ramadhan pada bagian interlude juga membuatnya lebih menyayat. Fans pun menyanyi bareng dengan ekspresi sedih, seolah meresapi makna lagu yang disebut-sebut sebagai anthem orang kedua di seluruh jagat raya tersebut.

’’Saya merasa terhormat bisa tampil di konser A Night at the Orchestra malam ini,’’ ucap Andien di sela-sela penampilan. ’’Seneng banget melihat respons warga Surabaya yang seru-seru. Tapi semua pujian harus dialamatkan kepada Ahmad Dhani yang karya dan idenya ruar biasa, serta Indonesian Philharmonic Orchestra yang mengiringi saya,’’ papar penyanyi 37 tahun tersebut.  

Andien mengakhiri segmen pembuka A Night at the Orchestra dengan lagu Pupus. Yang dikenal sebagai lagu kebangsaan mereka yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Lagi-lagi, alunan violin dipadu gitar solo Andra Ramadhan membuat lagu itu terdengar lebih menyakitkan… Duh! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: