Kota Pasuruan Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah Hari Lansia Nasional 2023
Wagub Jatim bersama Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul memukul lesung di acara Hari Lansia Nasional-Lailiyah Rahmawati -
PASURUAN, HARIAN DISWAY - Kota PASURUAN menjadi tuan rumah peringatan Hari Lansia Nasional Tahun 2023 tingkat Provinsi Jawa Timur. Acara tersebut dilaksanakan pada Senin, 29 Mei 2023, di Gedung Gradika Bhakti Praja Pemerintah Kota PASURUAN. Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak, juga hadir dalam acara tersebut.
Tema yang diusung dalam peringatan Hari Lansia Nasional tahun ini adalah Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat. Kota Pasuruan dipilih sebagai tuan rumah acara ini karena Pemerintah Kota Pasuruan telah berhasil menjadi kota yang ramah terhadap lansia.
Pemilihan Kota Pasuruan sebagai tuan rumah Hari Lansia Nasional tingkat Jawa Timur ini juga merupakan penghargaan atas keberhasilan Karang Wreda Sumber Asih Kota Pasuruan yang menjadi yang terbaik pertama dalam kategori karang wreda inspiratif di Jawa Timur.
Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak, mengapresiasi upaya Walikota Pasuruan dalam mendampingi para lansia di Kota Pasuruan agar tetap berdaya. "Peran lansia dalam pembangunan sangat penting, dan tugas generasi muda adalah melanjutkan kepemimpinan yang telah dijalankan oleh para lansia," katanya.
BACA JUGA:Jaka Jatim Gelar Demo di Pengadilan Tipikor Surabaya, Dukung Sahat Bongkar Kasus Dana Hibah
BACA JUGA:Cara Gus Ipul Hidupkan Perpustakaan Sekolah di Kota Pasuruan
Emil juga mengingatkan bahwa para generasi muda memiliki tanggung jawab untuk memberikan kualitas hidup terbaik bagi para lansia, serta menjaga kesehatan dan kesejahteraan mereka.
Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul, menyambut baik pelaksanaan Hari Lansia Nasional tingkat Jawa Timur di Kota Pasuruan. Ia menganggap hal ini sebagai stimulus positif bagi Pemerintah Kota Pasuruan dalam terus melayani dan melindungi para lansia. Gus Ipul juga mengungkapkan bahwa di Kota Pasuruan telah dilakukan upaya melalui Sekolah Lansia Tangguh atau Selantang, yang telah meluluskan 160 sarjana lansia. "Tahun ini target partisipasi lebih banyak lagi: 260 orang," ujar mantan Wagub Jatim itu.
Gus Ipul menekankan bahwa kesejahteraan lansia merupakan indikator kesuksesan pembangunan suatu daerah. Program yang menjaga kesehatan dan produktivitas lansia, serta memberikan manfaat bagi orang lain di usia lanjut, merupakan hal yang penting bagi pemerintah.
Peringatan Hari Lansia Nasional tahun 2023 tingkat Jawa Timur di Kota Pasuruan berlangsung meriah. Para lansia di Kota Pasuruan berpartisipasi dengan semangat dalam berbagai kegiatan seni, seperti paduan suara, wayang kulit, musik lesung, dan kesenian lainnya. Acara ini juga melibatkan pemeriksaan kesehatan lansia dan bazar produk karya lansia. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: