Lima Rekomendasi Lagu Charlie Puth yang Bakal Konser di Ancol

Lima Rekomendasi Lagu Charlie Puth yang Bakal Konser di Ancol

Charlie Puth bakal gelar konser di Jakarta, catat tanggalnya!-Instagram/ @charlieputh-Instagram/ @charlieputh

Lagu LA Girls cocok untuk kamu yang belu bisa melupakan sang mantan. Charlie menggambarkan dirinya yang tidak bisa melupakan perjumpaannya dengan seorang gadis meski ia dikelilingi oleh banyak gadis lainnya.

"There was Nikki, Nicole, Tiffany, and Heather, But there's only room for you in my world," Wah, sepertinya cewek LA ini sangat membekas ya sampai membuat Charlie Puth enggak bisa move on. Kira-kira siapa sosok itu?

The Way I Am 

The Way I Am pas didengarkan untuk kamu yang sedang insecure. Lagu itu seolah meyakinkan bahwa kita harus menerima kondisi diri. Rilis tahun 2018, Charlie Puth berusaha memberi tahu kepada pendengarnya jangan terlalu peduli dengan tanggapan orang mengenai diri kita sendiri. 

"I'ma tell 'em all that you could either hate me or love me, But that's just the way I am," dari lirik tersebut kita bisa tahu bahwa intinya, orang lain bisa suka atau benci kepada kita, yang terpenting kita harus menjadi diri kita sendiri. 

No More Drama 

Singkirkan orang-orang toxic dari hidup kita. Kiranya begitu pesan yang coba disampaikan oleh Charlie Puth melalui lagu yang dirilis tahun 2022. Ia merasa lega atas drama yang tidak lagi terjadi di hidupnya. Ia juga merasa lebih baik atas perginya seseorang dari kehidupannya.

"I got no more drama in my life, And it's been amazing, I'm so glad I finally realized, I'm better without you," buat kamu yang masih terjebak dalam toxic relationship, sepertinya harus mendengarkan lagu ini, deh.

Nah, itu dia lima lagu dari Charlie Puth yang bisa kamu dengarkan sembari menunggu kabar ticketing konsernya di Jakarta. Siapa tahu lagu-lagu ini masuk ke setlist konser Oktober nanti, jadi kamu sudah hafal dan bisa menyanyikannya bersama-sama di venue. (Zahronia Firdaus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: