Tok! Cuti Idul Adha Jadi 3 Hari

Tok! Cuti Idul Adha Jadi 3 Hari

Menag Yaqut Cholil Qoumas -Kemenag-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Pemerintah telah menetapkan libur Hari Raya Idul Adha 1444 H bakalan diberikan selama 3 hari. Yakni mulai tanggal 28 hingga 30 Juni 2023.

Hal tersebut dituangkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri. Yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara, dan Reformasi Birokrasi (Menpanrb) Republik Indonesia mengenai hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2023.

Surat yang telah ditandatangani pada tanggal 16 Juni 2023 kemarin oleh Yaqut Cholil Qoumas selaku Menteri Agama, Ida Fauziyah selaku Menteri Ketenagakerjaan, serta Abdullah Azwar Anas selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara, dan Reformasi Birokrasi. 

BACA JUGA:Kemenag Siapkan Alur Khusus Pada Periode Puncak Haji Armuzna

BACA JUGA:Penjurian Lapangan Brawijaya Award (18): Pusat Agama Hindu yang Disatukan Kalimat Sakti

Dalam surat tersebut, dinyatakan bahwa Hari Libur Nasional 2023 yaitu Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah jatuh pada hari Kamis, 29 Juni 2023 dan Hari Cuti Bersama di Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah jatuh pada hari Rabu, 28 Juni 2023 dan hari Jumat, 30 Juni 2023.

Surat ini merupakan perubahan kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara, dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

BACA JUGA:Gempa Mojokerto Terjadi Di Daerah Seismisitas Rendah, Ada Antiklin Di Bawah Bumi Majapahit

BACA JUGA:Alasan Firli Bahuri Dinyatakan Tak Bersalah

Sebelumnya, melalui Sidang Isbat yang diadakan oleh Kemenag pada Minggu Sore, 18 Juni 2023, pemerintah menetapkan bahwa tanggal 1 Dzulhijjah jatuh pada hari Selasa, 20 Juni 2023. 

Dengan perhitungan tersebut, maka Hari Raya Idul Adha pada tanggal 10 Dzulhijjah akan jatuh pada hari kamis, 29 Juni. Penetapan dilakukan karena dari 99 titik pemantauan, tidak satupun yang melihat hilal pada Minggu 18 Juni lalu.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: