Jersey Persebaya Liga 1 2023-2024 Diluncurkan 1 Juli, Ada Relief Sabuk Tugu Pahlawan

Jersey Persebaya Liga 1 2023-2024 Diluncurkan 1 Juli, Ada Relief Sabuk Tugu Pahlawan

Andhika Ramadhani, Reva Adi, Bruno Moreira, dan Lalu Muhamad memperagakan jersey baru Persebaya untuk Liga 1 2023-2024.--

Harian Disway - Menyambut Liga 1 2023-2024, Persebaya meluncurkan jersey resminya, 1 Juli 2023. Jersey baru Persebaya untuk Liga 1 2023-2024 punya konsep yang unik. Terdapat ornamen relief sabuk api Tugu Pahlawan yang selama ini tak banyak diketahui masyarakat.

Manajer Persebaya Store Arif Rahman Hakim mengatakan, jersey Persebaya selalu punya konsep unik dan ikonik. Selalu disesuaikan dengan filosofi ikon-ikon Kota Surabaya. Tahun ini, filosofi itu diambilkan dari ornamen yang ada di Tugu Pahlawan.

Pria yang akrab disapa Hakim itu menjelaskan, secara fisik Tugu Pahlawan mengandung makna dan cita-cita. Tugu berbentuk paku terbalik itu pada bagian badannya terdapat lekuk berjumlah 10. Angka itu merujuk pada tanggal 10.

Sedangkan susunan panel-panelnya berjumlah 11. Angka itu merujuk pada bulan November (bulan ke-11). Sementara pada dasar tugu terdapat Relief Sabuk Api Perjuangan. "Nah relief ini yang kami aplikasikan di desain jersey musim ini (Liga 1 2023-2024)," kata Hakim.

Relief Sabuk Api Perjuangan di Tugu Pahlawan itu menggambarkan trisula, cakra, stamba, dan padmamula. Keempat unsur itu terbingkai dalam formasi gunungan. 

BACA JUGA:Persis vs Persebaya: Kedalaman Skuad Pasukan Aji Santoso Menjanjikan

Padmamula berarti tempat benih sebagai asal mula manusia yang melahirkan sumber daya, kekuatan, dan keberanian. Kemudian Stamba merupakan alat penyalur kekuatan yang selanjutnya melahirkan pusaka-pusaka.

Nah, cakra dan trisula itulah perwujudan pusaka tersebut. Cakra adalah pusaka Krisna. Sedangkan Trisula merupakan senjata Arjuna.

"Semua itu ada di Tugu Pahlawan dan menjadi simbolisasi perjuangan arek-arek Suroboyo," imbuh Hakim.

BACA JUGA:Toni Firmansyah Aset Menjanjikan Persebaya

Hakim mengatakan, jersey itu akan menjadi simbol perjuangan skuad Persebaya dalam mengarungi Liga 1 2023-2024. Jersey baru itu pertama kali dipakai di laga perdana Persebaya di kandang Persis Solo. Pembelian jersey bisa dilakukan melalui pre order via website www.persebayastore.com.

Laga Persis Solo vs Persebaya bakal kembali terjadi, Sabtu 1 Juli 2023. Tapi kali ini di laga resmi Liga 1 musim 2023-2024. Bukan sekadar laga uji coba seperti akhir pekan lalu.

BACA JUGA:Liga 1 2023-2024, Persis Solo vs Persebaya: Paulo Victor Cedera, Bawa 22 Pemain ke Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: