Cheng Yu Pilihan Owner Nusantara Tour Siswa Sandjaja Chandra: Bei Yi Zi Mu

Cheng Yu Pilihan Owner Nusantara Tour Siswa Sandjaja Chandra: Bei Yi Zi Mu

Cheng Yu Siswa Sendjaja Chandra--

USIA Siswa Sandjaja Chandra memang tidak lagi muda, tapi semangatnya masih luar biasa. Ketika ke Semarang beberapa waktu lalu, kami seharian ditemani dan diantar ke sana-sini oleh founder sekaligus owner Nusantara Tour yang berkantor pusat di Semarang itu. Ia sama sekali tak tampak kelelahan meski menyetir sendirian.

Sambil mengemudi, Chandra bercerita mengenai perjalanan hidupnya --terutama bagaimana dirinya membangun dan membesarkan perusahaan travel yang sudah puluhan tahun lamanya. Baginya, berbisnis apapun kuncinya cuma satu. Yaitu, "做人要老实 (zuò rén yào lǎo shí)," katanya, dalam bahasa Mandarin yang berarti: sebagai manusia, harus jujur apa adanya. 

Chandra begitu orangnya. Terbuka. Tak mau ada tedeng aling-aling

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Owner Podo Joyo Masyhur Teguh Kinarto: Er Ting Wei Xu, Yan Jian Wei Shi

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Aktris Demmy Febriana: Bai Lian Cheng Gang

Tentu, selain menjunjung tinggi kejujuran, Chandra juga mengedepankan sikap andap asor: rendah hati. Ia selalu menyebut nama teman-temannya saat kami dibawa ke Sekolah Nasional Tiga Bahasa Tunas Harum Bangsa (南洋三语国民学校). 

"Ini bukan saya saja, ya, yang mendirikan. Ada sahabat-sahabat saya yang lain: Pak Po Soen Kok, Pak Phandaya Wirasudhamma, dan Pak Yoga Pangemanan. Mereka berjasa besar semua," terang Chandra, menjelaskan asal-usul sekolah SD dan SMP yang beralamat di Jl. Ki Mangunsarkoro No. 9, Semarang, tersebut. 

Dari Chandra, kita bisa menyerap apa yang diajarkan kitab I Ching, "卑以自牧" (bēi yǐ zì mù): bersikap rendah hati dan mawas diri. Itulah cheng Yu favoritnya.

Sehat senantiasa, Pak Chandra! (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: