Liburan Antimainstream di Korea: Keliling Incheon Dalam Dua Hari
SONGDO CENTRAL PARK Incheon menawarkan wisata taman yang luas dengan kanal-kanal cantik untuk piknik.-Korea Tourism Board-
Arsitekturnya menggabungkan gaya timur dan barat. Simbol Yin dan Yang berdampingan dengan salib. Konstruksinya memakai gaya tradisional, jadi tidak pakai paku. Interiornya mengadopsi gaya Basilika. Katedral ini dibuka pada November 1900.
Wolmi Theme Park
81, Wolmimunhwa-ro, Jung-gu, Incheon
WOLMI THEME PARK menjadi salah satu spot yang bisa dikunjungi di Incheon, Korea.-Korea Tourism Board-
Kalau punya waktu dua hari di Incheon, sehari penuh wajib dihabiskan di taman hiburan yang berlokasi di Pulau Wolmi ini. Lokasinya tidak jauh dari bandara. Dan sangat mudah diakses. Taman ini dulunya bernama My Park, dibuka pada 1992. Lalu direnovasi menjadi Wolmi Theme Park. Diresmikan pada Agustus 2009.
Wahana yang paling seru dicoba, antara lain, Disco Pang Pang, Hyper Shoot Drop setinggi 70 meter, Tagada Disco, Viking Ship dua tingkat, hingga bianglala setinggi 115 meter. Yang tidak suka naik wahana, bisa menikmati taman bermain, bioskop 4D, kapal mini, dan sebagainya. Taman ini sering jadi lokasi syuting variety show populer Running Man.
Ganghwa Dolmen Park
BATU DOLMEN tersebar di beberapa wilayah Korea, salah satunya di Incheon.-Korea Tourism Board-
Korea merupakan rumah bagi 40 persen dolmen (batu purba) yang tersisa di dunia. Batu-batu nisan yang berasal dari 1000 tahun sebelum masehi itu terpusat di tiga area yang berdekatan. Yakni di Gochang, Hwasun, dan Ganghwa. Di situs megalitikum tersebut terdapat lebih dari 150 bongkah dolmen. Itu 70 persen dari seluruh dolmen yang terdaftar sebagai Warisan Dunia UNESCO.
Highlight dari situs itu adalah tiga batu yang disusun seperti bangku. Terdiri dari dua penyanggga dan dudukan datar. Batu yang paling atas beratnya diperkirakan mencapai 75 ton. Ketiga batu itu berasal dari Zaman Perunggu. Yang membentang dari 3000 SM hingga 310 masehi.
Buam Galbi
130-12 Ganseok 2-dong, Namdong-gu, Incheon
SAMGYEOPSAL di restoran Buam Galbi, Incheon, sangat populer di kalangan turis.-Korea Tourism Board-
Puas jalan-jalan, pasti lapar dong. Restoran Buam Galbi sangat populer. Berkat rasanya yang lezat dan otentik, dan tidak berubah sejak 1978. Dagingnya berkualitas terbaik dan disajikan fresh. Kita bisa memilih daging sapi, babi, atau seafood.
BACA JUGA: Hotteok Korea Bercita Rasa Nusantara
Best seller-nya tentu saja samgyeopsal (perut babi), hen-u (sapi khas Korea), dan lidah sapi. Yang juicy, kenyal, dan sangat gurih. Selain rasanya istimewa, ajumma—bibi-bibi pelayan—sangat ramah dan tidak segan membantu kita memanggang dan memotong daging.
Simpo International Market
11-5 Uhyeon-ro 49beon-gil, Sinpo-dong, Jung-gu, Incheon
SINPO MARKET di Incheon sangat cocok untuk belanja oleh-oleh di Incheon sebelum pulang ke tanah air.-Sinpo Market-
Nah, ini bisa jadi tujuan terakhir sebelum pulang ke hotel. Buat beli oleh-oleh. Pasar terbuka yang dibangun pada abad ke-19 ini menyediakan aneka makanan. Mulai dari jajanan tradisional, snack lokal, buah-buahan kering, kimchi kiloan, dan sebagainya. Oh ya, kalaupun tidak mau beli oleh-oleh, kita bisa menjelajahinya sambil mengudap tteokbokki, gimbap, dan dakgangjeong. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: korea tourism board