Cheng Yu Pilihan Rektor Universitas Tarumanagara Agustinus Purna Irawan (Wu Tian Chen): Qie Er Bu She

Cheng Yu Pilihan Rektor Universitas Tarumanagara Agustinus Purna Irawan (Wu Tian Chen): Qie Er Bu She

Cheng Yu Agustinus Purna Irawan--

BETAPA banyak orang-orang besar yang sudah ditulis dalam rubrik ini. Kendati diungkapkan dengan gaya bahasa yang berbeda, kunci sukses mereka sebenarnya sama: tidak mudah menyerah. Agustinus Purna Irawan (Wu Tian Chen/吳天成) pun begitu. 

"Sekali aku melangkah, walaupun banyak rintangan dan hambatan yang kuhadapi, hanya satu tekadku, aku harus berhasil karena Tuhan menyertaiku," jawab rektor sekaligus guru besar Universitas Tarumanagara tersebut ketika ditanya apa yang menjadi pegangan hidupnya hingga bisa sesukses sekarang.

Prof Api, demikian ia biasa disapa menggunakan akronim namanya, memang merupakan orang yang ogah putus asa dalam mengejar cita-cita. Ia barangkali terinspirasi filsuf Xun Kuang yang sejak Zaman Negara-negara Berperang (c. 475–221 SM) mengajarkan kita untuk "锲而不舍 (qiè ér bù shě)": terus berusaha, pantang mundur. 

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Owner Podo Joyo Masyhur Teguh Kinarto: Er Ting Wei Xu, Yan Jian Wei Shi

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Pemerhati Budaya dan Fashion Enthusiast Karta Moe: Bi Shang Bu Zu, Bi Xia You Yu

Alasannya sederhana. Kata Xun Kuang, "Kalau berhenti berikhtiar, kayu yang lapukpun tidak akan bisa dipatahkan; kalau tidak berhenti berikhtiar, emas yang keraspun akan bisa diukir" (锲而舍之,朽木不折;锲而不舍,金石可镂 qiè ér shě zhī, xiǔ mù bù zhé; qiè ér bù shě, jīn shí kě lòu).

Belum usai di situ. Prof Api juga merupakan representasi nyata dari cheng yu atau pepatah Tiongkok, "学无止境" (xué wú zhǐ jìng): tak pernah berhenti belajar. Bayangkan, sekalipun telah menyandang gelar profesor, ia masih bersekolah terus demi memperluas cakrawala. 

Pada 2022 lalu, Prof Api resmi mendapatkan tambahan gelar akademik baru: MM (Magister Manajemen). Membuatnya kini bernama lengkap Prof Dr Ir Agustinus Purna Irawan ST MT MM IPU AE. Luar biasanya lagi, ia lulus dengan IPK 4.00. 

Benar-benar bukan main hebatnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: