Respons Koo Kyo-hwan Dibilang Anak Netflix: Aku Lebih Tua dari Netflix!

Respons Koo Kyo-hwan Dibilang Anak Netflix: Aku Lebih Tua dari Netflix!

KOO KYO-HWAN dalam pemotretan dengan majalah Allure April lalu. -Allure Korea-

HARIAN DISWAY - Selain Song Kang, ada satu lagi aktor Korea yang dilabeli sebagai Anak Netflix. Ia adalah Koo Kyo-hwan. Tercatat, sudah tiga kali ia membintangi konten orisinal lansiran platform streaming asal Amerika Serikat tersebut. Yakni miniseri D.P. pada 2021 dan film Kill Boksoon (2023). Ia juga membintangi D.P. musim kedua yang baru tayang pekan lalu.

Senangkah Koo Kyo-hwan mendapat julukan Anak Netflix?

’’Anaknya Netflix? Aku jauh lebih tua lho daripada Netflix,’’ kata Koo Kyo-hwan, lantas tertawa.

BACA JUGA: Sinopsis Drakor Celebrity, Tayang di Netflix 30 Juni 2023

’’Yang jelas, aku pengguna Netflix juga,’’ ia melanjutkan, kali ini dengan nada lebih serius. ’’Aku sangat ketagihan menonton video. Aku selalu menonton sesuatu sambil makan. Karena itulah aku sengaja mengunduh beberapa konten. Buat teman saat makan makanan enak,’’ kata aktor 40 tahun itu dalam wawancara dengan Allure Korea edisi April 2023.


KOO KYO-HWAN (kanan) dan Jung Hae-in dalam salah satu adegan di D.P. musim kedua.-Netflix-

Koo Kyo-hwan mengaku karakternya tidak banyak berbeda dengan peran-perannya di drama. Itulah kenapa, ia sering kebagian peran cowok smart namun tengil. ’’Pada akhirnya, semua peran itu adalah cerminan diriku sendiri,’’ katanya.

BACA JUGA: Stranger Things Versi Animasi Segera Tayang di Netflix

’’Skenario dibuat berdasarkan skrip. Namun kurasa aku mengambil inspirasi karakter dari diriku sendiri. Kadang, saat berakting, aku bahkan menirukan perilakuku sendiri. Dan kalau mengalami kesulitan saat mendalami peran, aku lebih banyak bertanya dan berefleksi terhadap diriku,’’ bintang Monstrous itu memaparkan. ’’Intinya, semua bermula dari diriku sendiri,’’ tegasnya.

Koo Kyo-hwan sudah malang melintang di dunia hiburan Korea sejak 2009. Namun, ia baru mendapatkan popularitas global setelah bermain bareng Jung Hae-in dalam D.P.. Yang tayang dua tahun lalu. Perannya sebagai tentara bandel bergaya slengean sukses menawan hati penonton. Berkat peran itu, ia mendapatkan gelar Aktor Baru Terbaik di Blue Dragon Series Awards dan Baeksang Arts Awards 2022 sekaligus.  

BACA JUGA: 8 Hal yang Kita Ketahui Tentang Squid Game 2

Sejak itu, ia mendapat banyak tawaran. Koo Kyo-hwan pun tak berhenti syuting sepanjang tahun. Bukan aji mumpung. Tapi karena memang ia sangat suka berakting. Ia minta kepada agensinya untuk tidak memberinya waktu istirahat. Pokoknya, selama ada tawaran yang bagus, hajar terus.

Bagaimana kalau ia kelelahan? ’’Cukup makan dan tidur saja. Aku suka makan enak. Dan kalau aku punya kekuatan super, mungkin itu adalah kemampuan untuk bisa tidur selama mungkin. Aku bahkan bisa tidur meski tidak mengantuk. Itu skill yang sangat menguntungkan,’’ pungkasnya. Duh, bikin tambah ngefans… (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: allure korea