Latihan Sispamkota untuk Amankan Pemilu: Polisi Siap Tempur…!

 Latihan Sispamkota untuk Amankan Pemilu: Polisi Siap Tempur…!

Simulasi petugas KPPS membantu seorang warga yang disabel untuk memberikan hak suara.-Boy Slamet-

SIDOARJO, HARIAN DISWAY- Kesiapan itu ditunjukkan di Lapangan GOR Delta Sidoarjo, Rabu, 23 Agustus 2023. Simulasi berbagai kekacauan digelar. Plus teknik penanganannya yang cespleng.

Sebagaimana latihan pada Senin, 21 Agustus 2023, aparat menunjukkan teknik Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota). Skenarionya adalah penanganan kerusuhan yang terkait Pemilihan Umum Presiden dan Legislatif 2024.

BACA JUGA:Isu Pileg Tertutup dan Pakai Sistem Orba, SBY: Kasihan Rakyat

BACA JUGA:PKB Cuma Daftarkan Tiga Petahana DPRD Surabaya, Camelia Habibah dan Mahfudz ke Pileg Jatim

Misalnya, demonstrasi besar, kerusuhan, penculikan, pengeboman, atau penjarahan. Dan di depan Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto, aparat menunjukkan kesigapan dalam menangani itu semua.

’’Kami menunjukkan lagi ke publik bahwa kolaborasi TNI, TNI dan seluruh stakeholder sudah siap untuk pengamanan pemilu tahun depan,’’ kata Toni.


Latihan penanganan kerusuhan selama pelaksanaan Pileg yang dilakukan oleh kepolisian.-Boy Slamet-

Karena itu, yang diperagakan pun komplet. Mulai kesiapan di tahap awal kampanye, pemungutan suara, penghitungan, dan antisipasi ketidakpuasan setelah pemilu.

Toni juga mengatakan bahwa polisi dudah memetakan potensi kerawanan. ’’Semua sudah tereduksi. Itu akan kami pertahankan. Sehingga, tugas kami di Jawa Timur saat pemilu nanti akan lebih mudah,’’ ucap Kapolda. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: