Ini Penyebab Kecelakaan Bus Eka vs Sugeng Rahayu Menurut Polres Ngawi

Ini Penyebab Kecelakaan Bus Eka vs Sugeng Rahayu Menurut Polres Ngawi

HANCUR LEBUR, begini penampakan bus Eka yang bertabrakan dengan Sugeng Rahayu di Kecamatan Geneng, Ngawi, dini hari tadi, 31 Agustus 2023.-Jogja_today-

NGAWI, HARIAN DISWAY - Tim Satlantas Polres Ngawi masih berada di lokasi kecelakaan antara bus Eka Cepat jurusan Yogyakarta-Surabaya, dengan bus Sugeng Rahayu jurusan Surabaya-Yogyakarta yang melaju dari arah Madiun.

Kasatlantas Polres Ngawi AKP Achmad Fahmi Adiatma mengatakan, kecelakaan itu terjadi di Jalan Raya Ngawi - Maospati Km 09-10 dari Ngawi.

Titik tepatnya masuk Dusun Tambakromo, Kecamatan Geneng kabupaten Ngawi. 

BACA JUGA:Hancur Lebur! Begini Penampakan Bus Eka dan Sugeng Rahayu yang Tabrakan di Ngawi

Sebanyak tiga orang meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut. Sementara 16 orang lainnya luka-luka.

Perwira polisi dengan balok tiga di pundak ini mengatakan, penyebab kecelakaan itu diduga karena salah satu bus menghindari orang menyeberang. 

"Betul mas demikian. Kejadiannya pukul 05.15 WIB," katanya pada Harian Disway melalui pesan singkat, Kamis, 31 Agustus 2023.

Harian Disway pun berusaha untuk mengkonfirmasi kedua kantor bus tersebut. Kantor PO Sugeng Rahayu di Jalan Raya Sidorejo dan kantor PO Eka - Mira (bus Eka Cepat) berada di Jalan Raya Gilang.

BACA JUGA:Sejarah Bus Sugeng Rahayu, Anak Sumber Kencono yang Kabotan Jeneng Hingga Sering Terlibat Kecelakaan


Tidak terlalu banyak aktivitas terlihat di kedua kantor bus tersebut. Hanya ada beberapa bus terparkir untuk siap bertugas ke terminal Bungurasih.

Sayangnya, manajemen kedua PO itu tidak ada satupun yang mau berkomentar terkait kecelakaan tersebut. "Maaf, di sini tidak boleh ada aktivitas peliputan media," kata salah satu satpam di PO Sugeng Rahayu.

Diberitakan sebelumnya, peristiwa itu terjadi di depan puskemas Geneng, Ngawi, pada 31 Agustus 2023. Sekitar pukul 04.30 WIB.  

Bus Eka jurusan Yogyakarta-Surabaya melaju kencang dari arah Ngawi. Sementara bus Sugeng Rahayu jurusan Surabaya-Yogyakarta melaju dari arah Madiun.

Sampai di dekat lapangan Geneng, Ngawi, dua bus itu bertabrakan dalam kecepatan tinggi.

Dari video yang beredar pada awal evakuasi, terlihat korban bergelimpangan di jalan. Ada korban meninggal dunia yang ditutupi daun pisang oleh warga.

Dampak dari kecelakaan itu, jalur Ngawi-Madiun lumpuh total. Karena bangkai kedua bus itu masih melintang di jalan.

Maklum, jalan itu adalah jalur utama Surabaya-Solo. Kendaraan yang melintas selalu ramai. Apalagi saat pagi menjadi jalur utama anak-anak sekolah dan warga yang berangkat bekerja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: