Dirilis Hari Ini, V BTS Tunjukkan Sisi Lain Dirinya dalam MV Slow Dancing

Dirilis Hari Ini, V BTS Tunjukkan Sisi Lain Dirinya dalam MV Slow Dancing

Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-WeVerse BTS

HARIAN DISWAY – Yang ditunggu-tunggu akhirnya keluar. V BTS meluncurkan album solo perdananya, Layover, pada Jumat, 8 September 2023. Diikuti dengan peluncuran music video (MV) Slow Dancing pada pukul 11.00 WIB.

MV berdurasi 3 menit 11 detik itu terlihat sangat indah menenangkan. Memperlihatkan V—yang bernama Kim Taehyung itu—road trip bersama beberapa teman naik van. Mereka bercanda, menyanyi, sampai selfie bersama dengan kamera polaroid.

Hingga akhirnya mereka berhenti di sebuah pantai terpencil. Tersembunyi di balik perbukitan batu yang indah. Turun dari van, mereka berlarian, berlomba masuk ke air.

BACA JUGA: Lirik dan Terjemahan Indonesia Slow Dancing, Lagu Terbaru V BTS yang Romantis tapi Sedih


Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-

Berenang-renang di air yang berwarna tosca yang jernih, bermain bola dengan semangka, menangkap kupu-kupu, dan rebahan di atas ban. Indah sekali. Seru sekali. Fans seolah diajak jalan-jalan bareng V dan teman-temannya.

Mengutip dari Soompi, V menjelaskan bahwa Slow Dancing paling enak didengarkan ketika sedang bersantai. ’’Sesuai dengan judulnya. Ini adalah lagu yang dapat kamu dengarkan ketika kamu merasa rileks,” ujar V.

Ia berharap single miliknya ini bisa membuat siapapun yang mendengarnya merasa terbebas dan tenang. Ia juga membeberkan alasan kenapa Slow Dancing dijadikan title track dari album Layover.


Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-

BACA JUGA: Manis Banget! Ini Reaksi V BTS Setelah Mendengar Cover Rainy Days dari Danielle NewJeans

’’Aku berpikir bahwa ARMY akan sangat menyukai lagu ini,’’ tambahnya.

Slow Dancing adalah lagu soul romantis bergaya tahun 70-an. Nuansa santainya sangat sesuai dengan kesukaan penyanyi berusia 27 tahun tersebut.

Sepanjang MV, penggemar disuguhi irama lagu yang sangat menenangkan. Apalagi dibawakan dalam suara bariton V yang merdu. Dan visual yang semakin membuat fans semakin meleyot.

BACA JUGA: Setelah Running Man, V BTS Tampil di You Quiz on the Block, Ini Jadwal Tayangnya!

MV Slow Dancing diproduseri oleh Min Hee-jin, CEO serta produser eksekutif ADOR Entertainment. Sedangkan lagunya diproduksi oleh Freekind dan Jinsu Park.


Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-

Sama dengan teaser yang dirilis sebelumnya, MV Slow Dancing diawali dengan V yang sedang berenang di pantai bersama beberapa temannya.

Dari awal hingga pertengahan MV, V terlihat sangat bahagia ketika bermain bersama teman-temannya di pantai. Ada pula scene yang menampakkan V sedang berada di kamar merakit sebuah proyektor lawas.

BACA JUGA: ARMY Catat Tanggalnya, V BTS Bakal Jadi Bintang Tamu di Running Man: Ini Mimpi yang Jadi Nyata

Cowok kelahiran Daegu tersebut terlihat sedang menari-nari secara perlahan dan santai bersama teman-temannya yang lain. Tarian yang merepresentasikan judul Slow Dancing.


Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-

Di akhir MV, V terlihat sedang bermain telepon genggam bersama anjing kesayangannya, Yeontan. Terlihat pula kover dari album Layover di sebuah tembok.

Hal itu tentu cukup berbeda dengan image V yang sudah sering disaksikan ARMY. Bersama BTS, V menampilkan citra cowok cool. Busananya selalu paling fashion-forward. Gerakan dance-nya sangat dinamis. Dan suara beratnya lebih banyak menghiasi bridge lagu-lagu BTS.

BACA JUGA: Berkenalan dengan Min Hee-jin, Produser NewJeans yang Menggarap Album V BTS


Dirilis hari ini, V BTS tunjukkan sisi lain dirinya dalam MV Slow Dancing.-Bighit Music-

Di sini, kita benar-benar melihat V layaknya a boy next door yang berpenampilan santai dan pembawaannya rileks. Ia bahkan tidak nge-dance sama sekali di MV Slow Dancing.  

Layover sendiri merupakan album yang menyimbolkan tempat peristirahatan sementara. Terdapat enam lagu dalam album ini. Slow Dancing, yang merupakan lagu utama Layover juga dibuatkan versi piano.

Sebelumnya Layover dirilis, V sudah meluncurkan dua lagu berikut MV-nya. Yakni Love Me Again dan Rainy Days. For Us, Slow Dancing, dan Blue dirilis berbarengan dengan Layover. Namun, MV Blue baru bisa disaksikan pada 13 September mendatang.

V merupakan member BTS keempat yang merilis album solo setelah BTS vakum. Sebelumnya, Suga, J-Hope, dan Jimin sudah merilis album solo masing-masing.

ARMY, semangat streaming lagu Tae, ya! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber