Dibidik Timnas Jerman, Jurgen Klopp Setia di Liverpool
MANAJER Liverpool Jurgen Klopp dibidik timnas Jerman.-Liverpool FC-
HARIAN DISWAY - Jurgen Klopp dibidik timnas Jerman. Pelatih Liverpool itu diplot untuk menggantikan Hansi Flick yang tak lagi melatih Der Panzer.
Agen Klopp, Marc Kosicke, dengan tegas membantah rumor tersebut dan memastikan bahwa Klopp akan tetap setia bersama Liverpool.
Kursi pelatih timnas Jerman saat ini kosong, dan Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) sedang aktif mencari pengganti untuk mempersiapkan timnas menuju Euro 2024 yang akan digelar dalam waktu kurang dari satu tahun.
Beberapa nama muncul sebagai kandidat potensial untuk jabatan pelatih timnas Jerman, termasuk Jurgen Klopp.
BACA JUGA:Fans Liverpool Menolak Ikut Bernyanyi saat National Anthem Britania Raya Dinyanyikan, Ini Alasannya
BACA JUGA:Rela Pecahkan Rekor Transfer, Liverpool Bidik Bruno Guimaraes
Klopp membuktikan kemampuannya sebagai pelatih dengan membawa Liverpool meraih banyak trofi prestisius dalam beberapa tahun terakhir.
Selain itu, Klopp adalah seorang pelatih kelahiran Jerman, yang sesuai dengan kebijakan DFB yang lebih suka mengontrak pelatih asal Jerman untuk mengelola timnas mereka.
Namun, agen Klopp, Marc Kosicke, mengklarifikasi situasi ini. Ia menegaskan bahwa Klopp masih memiliki kontrak jangka panjang dengan Liverpool dan sangat menghormati kewajibannya kepada klub tersebut.
Oleh karena itu, Klopp tidak akan menerima tawaran untuk melatih timnas Jerman.
BACA JUGA:Al-Ittihad Nyerah, Mohamed Salah Tetap Bersama Liverpool
BACA JUGA:Koeman Murka ke Gravenberch, Tolak Panggilan Timnas demi Liverpool
"Jurgen masih terikat kontrak jangka panjang dengan Liverpool sehingga ia tidak bisa mengambil pekerjaan di tim nasional Jerman," ujar Kosicke kepada Sportschau.
Sementara itu, dalam perburuan mencari pelatih baru, nama Julian Nagelsmann muncul sebagai kandidat terkuat untuk mengisi kursi pelatih timnas Jerman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: