Kabar Gembira! Tahun Depan Tunjangan Guru dan Bansos Pendidikan Naik

Kabar Gembira! Tahun Depan Tunjangan Guru dan Bansos Pendidikan Naik

Isu ganti kurikulum pendidikan selalu mencuat pada pergantian pemerintahan dan Menteri Pendidikan yang menjabat.-dok disway-

Nadiem menambahkan bahwa berbagai masukan dari Komisi X di antaranya tentang akselerasi PIP akan menjadi fokus anggaran Kemendikbudristek ke depan.

Ditambah, pada 2024, menurut Nadiem, menjadi kesempatan emas untuk mengakselerasi berbagai program layanan pendidikan termasuk peningkatan kualitas pembelajaran dan pengajaran.

"Tahun 2024 menjadi kesempatan emas untuk mengakselerasi semua program Guru Penggerak dan Sekolah Penggerak. Selain itu, kami memastikan hampir 100 persen sekolah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka," jelas Mendikbudristek.

BACA JUGA:Pasti Cair! 19 Game Penghasil Saldo DANA, Mainnya Gampang Banget

Khusus untuk jenjang pendidikan tinggi, Kemendikbudristek akan fokus untuk mendorong implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dalam berbagai bentuk.

"Ke depan kita akan ekspansi besar-besaran untuk MBKM. Dari sisi pendanaan, kami juga mendorong agar perguruan tinggi melaksanakan kemitraan dengan industri guna meningkatkan 8 Indikator Kinerja Utama (IKU). Kemudian dari aspek riset juga kami dukung termasuk peningkatan sarana dan prasarana untuk perguruan tinggi,” ujar Menteri Nadiem.

Secara garis besar pada 2024, Kemendikbudristek telah menerapkan program prioritas nasional, yaitu terkait digitalisasi pendidikan, sekolah dan guru penggerak, penerapan kurikulum merdeka, program literasi, akreditasi dan asesmen, vokasi, kebahasaan, riset dan teknologi serta pemajuan kebudayaan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: