Usai Hajar Persita 5-0, Pemain Andalan Persib Bandung Absen Lawan Persebaya

Usai Hajar Persita 5-0, Pemain Andalan Persib Bandung Absen Lawan Persebaya

Daisuke Sato bakal absen melawan Persebaya karena akumulasi kartu kuning.-(Foto: Tangkapan Layar/PERSIB/YouTube)-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Persib Bandung berpesta usai mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 5-0 tadi malam, Minggu, 1 Oktober 2023.

Kemenangan itu dibayar mahal karena bek tangguh mereka, Daisuke Sato tak bisa tampil melawan Persebaya, Sabtu, 7 Oktober 2023.

Persib sedang on fire. Persita dibuat tak berdaya di Stadion GBLA Kota Bandung. David da Silva mencetak hattrick. Sedangkan pertahanan mereka kokoh tanpa kebobolan.

Dalam pertandingan itu, Daisuke Sato mendapatkan kartu kuning dari wasit Armyn Dwi Suryathin pada menit ke-62 setelah melanggar Ramiro Fergonzi.

Itu merupakan kartu kuning keempat yang diterima Sato musim ini.

Koleksi kartu kuning tersebut membuatnya harus menjalani skorsing atau larangan bermain satu pertandingan. Artinya ia tak bisa main saat menghadapi Bajol Ijo.

BACA JUGA:Cerita Dokter Tim Persebaya dr Ahmad Ridhoi Ikut Selamatkan Nyawa Bek Dewa United Ady Setiawan

BACA JUGA:MembedahTaktik Josep Gombau, Persebaya Tahan Dewa United dengan 10 Pemain

Pelatih Persib Bojan Hodak mengungkapkan bahwa ia memiliki beberapa opsi pemain yang akan mengisi posisi  Sato.

Hodak tidak merasa khawatir karena ia melihat penampilan bagus yang ditunjukkan oleh Edo Febriansah dan Rezaldi Hehanusa dalam laga melawan Persita Tangerang.

"Tentunya, setiap pemain tidak pernah tahu apa yang akan terjadi dalam sebuah pertandingan, apakah ia bisa bermain di laga selanjutnya atau tidak," katanya.

"Jika Sato tidak bisa bermain di pertandingan selanjutnya, kami melihat penampilan Edo dan Rezaldi yang bermain bagus kemarin. Dan mereka juga bisa mengisi posisi di sana," lanjut Hodak.

Hodak juga menyebut bahwa keputusan tentang siapa yang akan bermain akan diambil setelah mengamati penampilan kedua pemain tersebut dalam latihan.

Selain Sato, Persib juga terancam kehilangan beberapa pemain lainnya akibat masalah akumulasi kartu kuning.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: