Beredar Info Luhut Mundur dari Jabatan Menko Marves, Jubir Bilang Begini
Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan dikabarkan mundur dari kabiner karena masalah kesehatan. Kabar tersebut dibantah oleh jubir Kemenko Marves-Instagram @luhut.panjaitan-
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya.
Melansir dari laman resmi Kominfo, kabar tersebut awalnya berasal dari unggahan di media sosial facebook.
Unggahan foto tersebut dinarasikan bahwa Luhut jatuh sakit karena takut akan elektabilitas dan kepemimpinan Anies Baswedan
Unggahan facebook yang menyebut Luhut mundur dari kabiner karena takut pada elektabilitas Anies Baswedan-kominfo.go.id-
Dalam unggahan tersebut dijelaskan pula bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sebagai penggantinya.
BACA JUGA:Dikabarkan Sakit, Luhut Jalani Pemulihan di Singapura atas Tawaran Senior Minister Teo Chee Hean
Juru Bicara Kemenko Marves Jodi Mahardi buru-buru membantah kabar tersebut. Dalam pernyataan tertulisnya pada awak media Selasa malam, 24 Oktober 2023, Jodi menyebut bahwa kondisi Luhut saat ini baik-baik saja.
“Pak Luhut masih dalam perawatan di Singapura dengan kondisi yang sudah sangat baik dibanding sebelumnya. Perawatan saat ini dititikberatkan pada fisiotherapy,” jelas Jodi.
Luhut memang diketahui tengah sakit dan tidak bisa menjalankan kewajibannya sebagai Menko Marves setidaknya sejak awal Oktober lalu. Saat ini, pria kelahiran Silaen, Tapanuli Utara tersebut kini tengah dirawat di Singapura.
BACA JUGA:ITS Siapkan Bacarek yang Siap Menuju Indonesia 2045, Ini Tahapannya!
Bantahan juga diberikan oleh Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia di Istana Negara. “Saya tidak dengar (kabar Luhut mundur dari Kabinet,Red). Alhamdulillah opung (Luhut,Red) sudah membaik. Semoga bisa segera pulih dan beraktivitas seperti sediakala,” jelasnya.
Dilansir dari jalahoaks.jakarta.go.id, Kemenkominfo juga mengkonfirmasi bahwa kabar tersebut tidak benar.
Menteri BUMN Erick Thohir menjelaskan bahwa Luhut Binsar Pandjaitan saat ini sedang menjalani masa pemulihan pasca melakukan perawatan terhadap sakit yang dialaminya.
Erick Thohir turut mengimbau masyarakat untuk tidak percaya terhadap isu yang saat ini sedang beredar.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: