Jude Bellingham Gelandang Rasa Striker, Suksesor Benzema di Real Madrid

Jude Bellingham Gelandang Rasa Striker, Suksesor Benzema di Real Madrid

Jude Bellingham akan menjadi tumpuan Real Madrid saat menghadapi Napoli dini hari nanti-Instagram @realmadrid-

HARIAN DISWAY - Jude Victor William Bellingham, alias Jude Bellingham jadi primadona baru Real Madrid. Gelandang asal Inggris yang menjajal peruntungan di Negeri Matador itu digadang-gadang bisa menggantikan sosok Benzema atau Cristiano Ronaldo. 

Ia bergabung bersama Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2023. Sebelum berseragam El Real, Bellingham merumput bersama Borussia Dortmund selama tiga musim. 

Usianya baru 20 tahun, tapi ia sudah membuktikan kualitasnya. Hingga Florentino Perez kesemsem dan memboyongnya ke Santiago Bernabeu. 

Di musim debutnya, ia tampil luar biasa. Kini ia sudah mengemas 10 gol dan 2 assist di La Liga bersama Madrid. Belum lagi tambahan 3 golnya di Liga Champions.

BACA JUGA:Atletico Madrid vs Alaves 2-1: Rojiblancos Masuk Tiga Besar, Barcelona Tersalip

BACA JUGA:Sandaran Baru Real Madrid: Jude Bellingham, 13 Gol dalam 13 Pertandingan

Jika ditotal, ia sudah mengemas 13 gol. Menariknya lagi, Bellingham juga merumput sebanyak 13 kali bersama Los Galacticos


Jude Bellingham menunjukkan kelasnya usai membawa Real Madrid comeback atas Barcelona, 28 Oktober 2023-Instagram @realmadrid-

Perlu diingat posisinya adalah gelandang. Tapi insting golnya, seperti striker. Juru taktik Real Madrid Carlo  Ancelotti pun buka suara soal performa Bellingham itu. 

"Dia selalu berlari dari posisi agak ke belakang hingga maju ke posisi depan. Namun yang sangat mengejutkan adalah penyelesaian akhirnya hari ini,” tutur pria yang akrab disapa Don Carlo itu, di laman resmi klub. 

BACA JUGA:Gol Perdana Jude Bellingham di El Clasico! Barcelona Langsung Keok dari Real Madrid

Koleksi 10 golnya di La Liga, membuat ia memimpin daftar top skor sementara. Kemudian diikuti Antoine Griezmann dengan 7 gol. 

"Kami tidak melihat Jude sebagai seorang striker, namun dia mampu dengan mudah mencetak 20 sampai 25 gol di musim ini. Dia mampu mencetak banyak gol bagi kami, dan ia adalah pemain yang sangat penting bagi kami," tambah Ancelotti.

Hadirnya Bellingham, bisa membuat Madridista melupakan sosok Benzema. Ia mampu menjadi pembeda saat Madrid butuh gol. Dan Bellingham bisa membuktikannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: