Waspada! Inilah Ciri-Ciri Bayi Tidak Cocok Susu Formula
Alergi susu formula dapat berbahaya bagi kesehatan bayi apabila tidak ditangani segera-iStock-
HARIAN DISWAY - Susu formula seringkali digunakan sebagai alternatif pengganti ASI selama masa menyusui. Sayang, pemberian Susu formula tidak selalu cocok bagi si kecil.
Pemberian susu formula bisa mengakibatkan beragam reaksi jika bayi tidak cocok dengan susu formula yang diberikan. Ketidakcocokan susu formula pada bayi terjadi karena bayi memiliki alergi terhadap susu formula atau intoleransi laktosa.
Alergi susu formula merupakan respons dari imun bayi yang kelebihan protein dari susu formula. Intoleransi laktosa merupakan reaksi dari tubuh yang tidak mampu mencerna laktosa atau gula alami dalam susu hewani.
Bunda wajib tahu ciri-ciri anak tidak cocok mengonsumsi susu formula karena hal ini bisa berbahaya bagi kesehatan si kecil.
Ciri-Ciri Bayi Alergi Susu Formula
Respons keditidakcocokan pada susu formula biasaanya muncul dalam beberapa menit atau jam setelah dikonsumsi. Ciri-ciri bayi yang tidak cocok susu formula karena alergi akan mengalami beberapa kondisi berikut.
• Masalah pencernaan pada bayi seperti muntah, sakit perut, diare, kolik, dan konstipasi atau keluarnya feses disertai darah.
• Reaksi terhadap kulit seperti ruam kemerahan gatal pada bibir, wajah, dan daerah sekitar mata.
• Gangguan pernapasan seperti batuk, napas berbunyi, atau sesak napas.
• Terjadi reaksi anafilaksis (alergi berat) dan perlu ditangani tenaga medis segera.
Sementara itu, beberapa ciri bayi yang tidak cocok susu formula karena intoleransi terhadap laktosa memiliki gejala berikut.
• Muntah
• Keram perut
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber