Exco PSSI Tak Terima Rumput JIS Dibilang Jelek: Lihat Langsung, Jangan di TV!

Exco PSSI Tak Terima Rumput JIS Dibilang Jelek: Lihat Langsung, Jangan di TV!

Tampilan rumput JIS yang terlihat di layar televisi dinilai buruk.-Twitter @Arsipaja-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Rumput di Jakarta International Stadium (JIS) menjadi sorotan netizen setelah dua pertandingan Grup C Piala Dunia U-17 2023 yang diadakan pada Sabtu, 11 November 2023.

Meskipun Inggris berhasil mengalahkan Kaledonia Baru 10-0 dan Iran meraih kemenangan 3-2 atas Brasil, tapi perhatian banyak orang justru tertuju pada kondisi rumput stadion.

Netizen melalui media sosial menyuarakan kritik terhadap kondisi rumput di JIS. Mereka menilai bahwa warnanya sebagian terlalu terang dan sisi lainnya lebih gelap.

Beberapa di antara mereka bahkan membandingkan kondisi rumput sebelum dan setelah diganti.

Secara tampilan di TV, kualitas rumput JIS seolah terlihat sangat berbeda. Terutama jika dibandingkan dengan laga Persija melawan Chonburi FC.

Makanya, banyak yang mempertanyakan kualitas pergantian rumput yang disebut-sebut menghabiskan anggaran hingga Rp 6 miliar itu.

Menanggapi kritik tersebut, Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, meminta pengkritik untuk melihat langsung kondisi lapangan, bukan hanya dari tayangan televisi.

BACA JUGA:Kecerdikan Bima Sakti di Piala Dunia U-17, Tahan Runner Up Copa America 2023 Ekuador

BACA JUGA:Alur Penonton Piala Dunia U-17 Kacau, Sekjen PSSI: Kenapa Tidak Niru Panpel Persebaya?

Arya juga menyatakan bahwa hingga saat ini, belum ada keluhan mengenai rumput JIS dari timnas-timnas yang berlaga di stadion tersebut.

"Tentu lapangannya bagus, kalau lapangan dan rumput tidak bagus, mana mungkin dong mereka (Inggris) bisa sampai 10-0," katanya.

"Terkadang saya juga bingung, dibandingkan, ini zaman dulu ini sekarang begini," ucap Arya.

"Terkadang orang tidak melihat, rumput itu bukan sekadar soal penampakan di TV, apalagi bisa saja TV-nya pas itu saturasi warnanya memang terlihat hijau banget, yang di bawah tidak," lanjutnya.


Tampilan JIS saat Persija melawan Chonburi FC.-Twitter @Arsipaja-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: