Kunjungi Raja Ampat, Ganjar Pranowo Dapat Julukan Tokoh Pemerhati Orang Papua

Kunjungi Raja Ampat, Ganjar Pranowo Dapat Julukan Tokoh Pemerhati Orang Papua

Ganjar Pranowo mengunjungi Raja Ampat dan ditetapkan sebagai tokoh yang peduli orang Papua.-Ganjar Pranowo-

RAJA AMPAT, HARIAN DISWAY- Ganjar Pranowo, calon presiden RI 2024, dikukuhkan sebagai tokoh pemerhati orang Papua. Penghargaan itu dilakukan oleh Dewan Adat Papua Wilayah III Doberay ketika kunjungan ke Kampung Saukabu, Waigeo Barat Kepulauan, RAJA AMPAT, Papua Barat Daya, pada Senin, 20 November 2023.

Mananwir Dewan Adat Papua Wilayah III Doberay, Paul Finsen Mayor, memimpin langsung acara pengukuhan tersebut kepada Ganjar.

"Dengan tuntunan Tuhan dan penyertaan leluhur di atas tanah ini, secara resmi dan adat, kami mengukuhkan Bapak (Ganjar) sebagai Tokoh Pemerhati Orang Papua. Saya secara resmi menyerahkan berita acara pengukuhan ini beserta dengan piring sebagai simbol adat kami," ungkap Paul.

Pengukuhan ini bukan tanpa alasan, melainkan didasarkan pada bukti nyata dedikasi Ganjar terhadap warga Papua, khususnya generasi muda.


Ganjar Pranowo kunjungi Raja Ampat Papua.-Ganjar Pranowo-

Menurutnya, kepekaan dan kepedulian Ganjar tidak hanya terlihat selama kampanye presiden, tetapi sudah dimulai sejak menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.

"Selama ini kami melihat bahwa Bapak Ganjar memperhatikan anak-anak generasi muda Papua yang bersekolah di wilayah beliau di Jateng. Bahkan, ada yang beliau bantu hingga menjadi dokter perempuan Papua, dan itu merupakan kebanggaan bagi kami," jelasnya.

BACA JUGA:Capres Ganjar Pranowo Kunjungi Raja Ampat, Janji Kembangkan Destinasi Wisata

BACA JUGA: Survei ICRC: Prabowo-Gibran 37,3%, Ganjar-Mahfud 33,5%, Anies-Imin 24,1%

Sikap empati politikus berambut putih ini dianggap seperti seorang orang tua bagi anak-anak muda Papua yang berada di Jawa Tengah.

"Bapak juga memperhatikan asrama Papua, bahkan ketika lampunya padam, beliau tetap memperhatikan untuk menyalakannya, meskipun sudah padam selama tiga bulan. Selain itu, beliau juga memastikan ketersediaan bahan makanan untuk mahasiswa-mahasiswa Papua," tambahnya.

Paul berharap bahwa kepedulian Ganjar terhadap masyarakat Papua akan terus berlanjut ketika beliau menjadi Presiden Indonesia untuk periode 2024-2029.

"Ini menjadi tanggung jawab beliau saat menjadi presiden nanti, untuk kembali dan memperhatikan kesejahteraan rakyat Papua atau masyarakat adat Papua," tutupnya.


Capres Ganjar Pranowo mengunjungi Raja Ampat.-Ganjar Pranowo-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: