Warganet Kecam Penganiayaan Dua Anggota Satpol PP Surabaya

Warganet Kecam Penganiayaan Dua  Anggota Satpol PP Surabaya

Tangkap layar dari video penyeroyokan buruh massa aksi kepada anggota Satpol PP Surabaya..--

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Video penyerangan AM dan TA, dua Satpol PP Kota Surabaya saat demo buruh, Kamis, 30 November 2023, viral di media sosial (medsos). Aksi brutal segelintir pendemo itu membuat warganet geram.

Kolom komentar di akun instagram milik Satpol PP Surabaya pun dibanjiri komentar. Sebagian besar penghuni dunia maya itu berkomentar agar terduga pelaku tindak kekerasan terhadap dua petugas Satpol PP itu dihukum setimpal. 

Seperti komentar yang ditulis @deteksi. Ia menyampaikan keprihatinannya atas aksi penganiayaan terhadap dua anggota Satpol PP tersebut. Menurutnya tindakan para buruh itu tidak benar dan melanggar hukum. 

Sing genah ta Rek! Ngko lek dicekel jarene dikriminalisasi (yang baik Rek! Nanti ditangkap katanya dikriminalisasi),” kata akun @deteksi dikutip dari akun instagram resmi @satpolppsurabaya, Jumat, 1 Desember 2023.

BACA JUGA:Wali Kota Surabaya Minta Polisi Tangkap Penyeroyok Anggota Satpol PP

BACA JUGA:Wali Kota Surabaya Minta Polisi Tangkap Penyeroyok Anggota Satpol PP

Ada juga komentar dari pemilik akun instagram @agus_bimbim_slengean. Ia sepakat dengan langkah hukum yang diambil oleh Sat Pol PP Surabaya yang melaporkan kejadian penganiayaan. 

Dalam komentarnya, ia meminta agar pelaku kekerasan terhadap petugas Satpol PP itu diproses hukum. Sangking geramnya, akun @agus_bimbim_slengean juga menandai akun resmi Humas Polda Jatim dan Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce untuk segera ditindaklanjuti.

“Tinggal tunggu dari @humaspoldajatim sama @surabayapolice1.official makasih pak…. Yang sabar pak Satpol PP,” tulis @agus_bimbim_slengean di kolom komentar video yang diunggah oleh @surabayaterkini. 


tangkap layar kolom komentar di Instagram Satpol PP Surabaya.-Istimewa-

Tidak itu saja. Ada juga yang berkomentar mengeluhkan macet, dampak dari aksi demo buruh kemarin. 

Ojok sampek mek nyalok sepuro yo, Gak guna demo2 ngene iki. nggarai macet trus Akhire Akeh PHK massal. PAHAM KOEN SENG DEMO TEKO KENE,” tlis @ekaminho06.

Seperti diketahui, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi telah melaporkan insiden dugaan penganiayaan yang menimpa anggota Satpol PP tersebut ke Polrestabes Surabaya. 

"Saya juga menyampaikan ke Pak Kapolrestabes, saya memohon (dugaan penganiayaan petugas Satpol PP) ini menjadi atensi," tegas Eri, Jumat siang, 1 Desember 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: