Head to Head Persebaya vs Persija, Bajol Ijo Belum Menang di Lima Pertandingan

Head to Head Persebaya vs Persija, Bajol Ijo Belum Menang di Lima Pertandingan

Persebaya bersiap melawan Persija Jakarta, 9 Desember 2023-Instagram @officialpersebaya -

HARIAN DISWAY - Persebaya Surabaya mempunyai rekor buruk saat bersua Persija Jakarta. Dalam 5 pertemuan terakhir Bajol Ijo tak sanggup mengalahkan Macan Kemayoran. Pada pertemuan terakhir, Persebaya kalah tipis 1-0, di Gelora Bung Karno, 30 Juli 2023. 

Laga Persebaya vs Persija, akan diselenggarakan di Gelora Bung Tomo (GBT), 9 Desember 2023. Persebaya sedang membangun momen kebangkitan mereka. Skuad asuhan Uston Nawawi itu, bisa mencuri satu poin dari kandang RANS Nusantara FC, 1 Desember 2023. 

Tak ada gol yang tercipta di laga tersebut. Pertahanan Persebaya patut diacungi jempol. Pasalnya mereka bisa menahan gempuran serangan-serangan punggawa RANS Nusantara FC. 

Beralih ke tim tamu, Persija Jakarta. Skuad asuhan Thomas Doll juga dalam performa apik. Macan Kemayoran tak terkalahkan selama 4 pertandingan. 

BACA JUGA:10 Oleh-oleh Khas Surabaya, Persebaya Store Wajib Masuk List Selain Jajanan

BACA JUGA:Uston Nawawi Tak Ada di Latihan Persebaya, Kemana?

Di laga terakhir, Persija Jakarta juga bermain imbang 1-1 melawan Persita Tangerang. Gol Persija dicetak oleh Maciej Gajos, kemudian disamakan oleh Ezquiel Vidal. 


Sho Yamamoto berebut bola dengan mantan pemain Persebaya yang kini memperkuat Persija, Rizky Ridho.--persebaya.id

Maka di laga kontra Persebaya, Persija berniat mencuri  kemenangan di GBT. Karena Andritany Cs, memiliki modal apik di putaran pertama, sewaktu membungkam Reva Adi Cs 1-0. 

Dalam 5 pertemuan terakhir, Persebaya mendapat hasil buruk kala melawan tim ibu kota itu. Terakhir kali Persebaya mengalahkan Persija, saat Liga 1 musim 2021/2022. Tepatnya pada 26 Oktober 2023, Bajol Ijo menang tipis 1-0. Gol Persebaya dicetak oleh Taisei Marukawa. 

BACA JUGA:Kesan Debut Striker Baru Persebaya Paulo Henrique: Ini Baru Permulaan!

BACA JUGA:Gawat! Cedera, Bek Persebaya Dusan Stevanovic Bisa Absen 3-4 Minggu

Di pertandingan besok, Persebaya berniat mengakhiri tren buruk mereka saat berhadapan dengan Persija Jakarta. Apalgai Persebaya akan kembali bermain di stadion kebanggaan mereka, Gelora Bung Tomo. 

Bisa diprediksi stadion berkapasitas 45.000 penonton itu, akan dipadati oleh Bonek. Berikut adalah head to head Persebaya vs Persija, dalam 5 pertemuan terakhir. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: