Ridho-Yama Diduetkan Saat Lawan Persebaya, Thomas Doll Jelaskan Alasannya

Ridho-Yama Diduetkan Saat Lawan Persebaya, Thomas Doll Jelaskan Alasannya

Robson Duarte saat berduel dengan bek Persija Jakarta Rizky Ridho, 9 Desember 2023-Boy Slamet-Harian Disway-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Duet bintang Persija Jakarta, Rizky Ridho dan Hansamu Yama, terjun dalam laga klasik antara Persebaya vs Persija, di Gelora Bung Tomo, 9 Desember 2023.

Laga itu berakhir imbang dengan skor 1-1. Gelora Bung Tomo menjadi saksi kedua kesebelasan bertarung di pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2023/2024. Meski akhirnya Persebaya dan Persija, sama-sama menadapat satu poin. 

Gol Persija Jakarta dicetak oleh Maciej Gajos di menit ke-7. Sedangkan Bajol Ijo menyamakan kedudukan lewat gol Bruno Moreira.

BACA JUGA: Persebaya Seri Lagi, Uston Nawawi Bilang Begini..

BACA JUGA: Imbang Lawan Persebaya, Thomas Doll Kecewa Dengan Anak Asuhnya

Dalam laga itu, ada hal unik terjadi. Persija memainkan duet Rizky Ridho-Hansamu Yama. Sebagaimana diketahui, Rizky Ridho dan Hansamu Yama sama-sama mantan penggawa Persebaya.

Hansamu Yama berseragam Persebaya selama musim 2018 hingga 2021. Sedangkan juniornya, Rizky Ridho, sedikit lebih lama berbaju Persebaya. Bek andalan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia itu membela Persebaya mulai 2020 hingga 2023. 


Aksi striker Persebaya, Paulo Henrique di laga kontra Persija Jakarta, 9 Desember 2023-Boy Slamet-Harian Disway-

Dan di laga tadi mereka diduetkan sejak menit awal. Thomas Doll menjelaskan alasannya memasang kedua pemain itu. "Karena Kudela tak bisa bermain, dia terkena akumulasi kartu." jawab Thomas Doll

BACA JUGA: Duel Persebaya vs Persija Berakhir Imbang, Bruno Moreira Selamatkan Wajah Bajul Ijo

BACA JUGA: El Clasico Indonesia, Kasim Botan Manfaatkan Tren Buruk Persija

Thomas Doll mengakui, sebenarnya banyak pemain yang bisa dimainkan di situ. Namun, ia sengaja memasang keduanya karena dianggap lebih paham dengan permainan Persebaya.

Tambahan satu poin di kandang Persebaya, tak mengubah posisi Persija. Macan Kemayoran (sebutan Persija) tetap berada di posisi kesembilan klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

Persija juga sudah menelan 3 kali hasil seri secara beruntun, usai bermain seri di Gelora Bung Tomo sore tadi. Di pekan depan, Persija akan bermain kandang kontra PSS Sleman, 16 Desember 2023. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: