Kukuhkan Pengurus Baru, Ketua PCNU Kota Pasuruan Minta Jangan Terjebak Dinamika Organisasi

Kukuhkan Pengurus Baru, Ketua PCNU Kota Pasuruan Minta Jangan Terjebak Dinamika Organisasi

Ketua PCNU Kota Pasuruan Gus Nailur Rochman atau Gus Amak menyampaikan pesan-pesan bagi pengurus di 4 lembaga yang baru dikukuhkan-Lailiyah Rahmawati-

PASURUAN, HARIAN DISWAY - Pengurus empat lembaga di dalam tubuh PCNU Kota Pasuruan dikukuhkan oleh ketua PCNU Kota Pasuruan, Gus Nailur Rochman atau yang akrab disapa Gus Amak.

Empat lembaga yang dikukuhkan meliputi Lembaga Kajian Pengembangan Sumberdaya Manusia (Lakpesdam), Lembaga Kemaslahatan (LKK), Lembaga Ta'lif wa Nasyr (LTN), dan Lajnah Bahtsul Masa'il (LBM).

Pengukuhan bertempat di Djoglo Kejayan Kota Pasuruan, Sabtu 30 Desember 2023. Dalam kesempatan tersebut, Gus Aman meminta para pengurus untuk tidak terlena dengan dinamika politis yang terjadi di tubuh NU. 

Dinamika-dinamika yang terjadi pada NU saat ini diminta Gus Amak untuk tidak menjadi fokus para pengurus lembaga dan badan otonom karena ada banyak hal yang menjadi pekerjaan rumah (PR) PCNU Kota Pasuruan saat ini. 

BACA JUGA:PBNU Angkat Bicara Soal Geger Penggantian Ketua PWNU Jatim: Prosesnya Sudah Lama dan sesuai aturan


Pengukuhan LTN NU Kota Pasuruan periode 2023-2025 oleh ketua PCNU Kota Pasuruan Gus Amak-Lailiyah Rahmawati-

Sebagai organisasi masyarakat yang memiliki sekira 56,9 persen pengikut, Gus Amak menyebut wajar jika dalam tubuh NU ada dinamika-dinamika yang mewarnai perjalanannya. Namun, cucu KH Abdul Hamid itu menekankan kepada pengurus banom dan lembaga-lembaga NU untuk tidak fokus pada hal yang bukan menjadi urusannya.

"Jadi, bagi saya hal-hal yang menjadi fondasi ini yang harusnya digarap. Maka, kita tidak perlu sibuk dengan urusan yang bukan urusan kita. Masih banyak PR PCNU Kota Pasuruan ke depannya," ujar Gus Amak.

Beberapa pekerjaan rumah yang menanti PCNU beserta banom dan lembaga-lembaganya, di antaranya, pembinaan mualaf dan dakwah di sekolah-sekolah negeri. Kehadiran banom dan lembaga-lembaga NU bagi anak-anak muda ditekankan Gus Amak untuk mendapatkan perhatian.

BACA JUGA:Website PCNU Pasuruan, Menuju Digitalisasi Dakwah

"Alhamdulillah, sekolah-sekolah negeri sudah membuka pintu untuk kami. Nah, ini harus menjadi jawaban bagi anak-anak muda bagaimana NU meramu dakwahnya supaya sampai ke mereka. Di sinilah tugas banom dan lembaga-lembaga yang ada di NU supaya segera menggarapnya," lanjutnya.

Melihat banyaknya PR untuk PCNU Kota Pasuruan tersebut, Gus Amak mengimbau untuk menerapkan "working in silent" dalam artian bekerja dengan diam-diam, tapi dengan target dan fokus. Dengan ini ia berharap kehadiran NU bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas. 

"Hal-hal yang bersentuhan langsung dengan masyarakat harus menjadi prioritas. Semoga lembaga-lembaga yang baru dikukuhkan ini langsung gas. Beberapa memang sudah gas karena ada beberapa program PBNU yang juga harus diterjemahkan sampai ke PCNU," imbuhnya.

Pasca pengukuhan empat lembaga NU, dilanjutkan dengan seminar kebangsaan dalam rangka memperingati haul Gus Dur ke-14.(Lailiyah Rahmawati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: