Tiga Stadion Venue Piala Asia untuk Timnas Indonesia, Ada yang Mirip Peci..

Tiga Stadion Venue Piala Asia untuk Timnas Indonesia, Ada yang Mirip Peci..

Stadion Al Thumama menjadi venue pertandingan terakhir Indonesia di Piala Asia melawan Jepang-Qatar2022.qe-

HARIAN DISWAY - Pesta sepak bola benua Asia akan segera dihelat. Ya, Piala Asia 2023 akan berlangsung di Qatar. Indonesia akan bermain di turnamen itu. Untuk menyambutnya, sebanyak 9 stadion venue pertandingan sudah disapkan. 

Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Irak, Vietnam, dan Jepang. Semuanya mempunyai peringkat di atas Indonesia.

Ketiganya akan memperebutkan dua tempat, untuk melenggang ke babak knock-out. Tetapi, Indonesia akan berjuang keras, demi unjuk gigi di turnamen tersebut. 

Anda sudah tahu, Qatar adalah negara penyelenggara Piala Dunia 2022 lalu. Kini mereka ditunjuk kembali, untuk menjadi tuan rumah Piala Asia 2023. 

Salah satu hal penting pada gelaran kompetisi sepak bola adalah stadion. Secara kualitas, stadion milik Qatar mempunyai kualitas jempolan. 

BACA JUGA:Franz Beckenbauer Sudah Tamatkan Sepak Bola: Catatan Gelar Der Kaiser

BACA JUGA:Bertabur Trofi, Ini Perjalanan Karier Franz Beckenbauer Sang Legenda Jerman

Tiga stadion megah sudah menanti skuad asuhan Shin Tae-Yong, untuk dijajal kualitasnya. Ketiga stadion tersebut adalah Ahmed Bin Ali Stadium, Abdullah Bin Khalifah Stadium, dan Al Thumama Stadium. 

Dari ketiga stadion itu, ada satu stadion menarik. Yakni Al Thumama Stadium. Stadion berkapasitas 44.400 penonton itu, memiliki bentuk seperti peci. 

Wajar, karena Qatar merupakan negara dengan mayoritas penduduk memeluk agama islam.  Tetapi, bukan itu yang akan dibahas.

Melainkan seperti apa track record ketiga stadion yang akan digunakan timnas Indonesia itu. Berikut ulasannya. 

1. Ahmed Bin Ali Stadium  


Ahmed Bin Ali Stadium menjadi tempat perdana Timnas Indonesia di Piala Asia 2023-Qatar2022.qe-

Stadion itu merupakan markas dari tim sepak bola Al-Rayyan SC. Al-Rayyan SC adalah tim sepak bola legendaris di tanah Qatar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: