Bukan Gibran, Muhaimin Sebut Mahfud MD Adalah Lawan Debat Terbaik dan Produktif dalam Debat Cawapres 2024

Bukan Gibran, Muhaimin Sebut Mahfud MD Adalah Lawan Debat Terbaik dan Produktif dalam Debat Cawapres 2024

Tanggapi paparan Cak Imin, Mahfud MD menjelaskan bahwa salah satu masalah yang kita hadapi saat ini adalah lahan berkurang dan petani berkurang.-tangkapan layar @kpu-

HARIAN DISWAY - Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar menyebut Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD adalah lawan debat terbaik dalam Debat Cawapres 2024 Kedua pada Minggu, 21 Januari 2024.

“Saya berterima kasih kepada Profesor Mahfud yang menjadi lawan debat, karena lawan debat itu teman berpikir, mencari solusi, mengadu argumen untuk mencari jalan terbaik buat bangsa kita,” ujar Muhaimin atau Cak Imin saat konferensi pers pasca Debat Cawapres 2024 Kedua.

Selain sebagai lawan, Muhaimin juga menganggap Mahfud MD sebagai teman debat produktif yang berfokus pada penyampaian gagasan dan mampu menjaga kewibawaannya dalam debat malam waktu itu.

“Pak Mahfud telah menjadi teman debat yang produktif, yang menjaga kewibawaan debat kita malam kali ini sehingga punya masa depan yang lebih baik buat visi kita kedepannya,” jelas Muhaimin.

BACA JUGA:Tampil Bagus di Debat, Muhaimin Iskandar Tagih Videotron

BACA JUGA:Apa Itu Greenflation, Fenomena yang Ditanyakan Gibran ke Mahfud Md Saat Debat Cawapres?

Selama Muhaimin dan Mahfud MD melakukan adu argumen, kedua Cawapres 2024 itu tampak serius dalam mengikuti debat tersebut.

Mereka berfokus pada penyampaian gagasan dari masing-masing paslon sesuai tema yang didapatkan dari panelis debat.

“Terima kasih, semoga debat ini terjaga menjadi kekuatan untuk menyangga wibawa dari gagasan pikiran dan cita cita kita semua,” kata Muhaimin sebagai bentuk mengapresiasi pelaksanaan debat yang berlangsung dengan serius.

Di sisi lain, Cawapres nomor 1 itu tidak mengucapkan terima kasih kepada Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapres nomor urut 2.

Cak Imin justru mengatakan bahwa dia ingin menelepon Tom Lembong sebagai Tim Nasional (Timnas) Anies-Muhaimin dalam Pilpres 2024.

BACA JUGA:Disebut Ofensif Pada Muhaimin dan Mahfud Md, Gibran Hanya Bilang Begini

BACA JUGA:Inilah Komitmen AMIN Wujudkan Pembangunan Rendah Karbon yang Berkeadilan

“Saya bentar lagi mau telepon Pak Lembong. Bukan minta masukan, bukan. Telepon Pak Lembong (karena) ada yang rindu rupanya,” ujar Muhaimin dengan nada tertawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: