Frosinone vs Milan 2-3, Rossoneri Pede Kejar Inter dan Juventus

Frosinone vs Milan 2-3, Rossoneri Pede Kejar Inter dan Juventus

AC Milan berhasil mencuri kemenangan di kandang Frosinone dengan skor 3-2, 4 Februari 2024-Instagram @acmilan-

Memasuki babak kedua, Stefano Pioli memasukkan beberapa pemain. Noah Okafor dan Ismael Benancer dimasukkan untuk melakukan penyegaran.

BACA JUGA:Ini Peringkat AC Milan di Seri A, Usai Drama 5 Gol Kontra Udinese

Alih-alih mencetak gol, Milan malah dikejutkan dengan gol Luca Mazzitelli di menit 65. Pemain tengah Frosinone itu menjebol gawang Maignan untuk kali kedua. Tuan rumah berbalik memimpin 2-1.

Namun, api semangat penggawa AC Milan belum padam. Mereka berhasil menyarangkan dua gol di menit 72 dan 81.

Diawali dengan gol Matteo Gabbia dengan tandukkannya, lalu ditutup dengan gol Luka Jovic. Milan pun memastikan kemenangan, dengan dua gol tambahan itu.

BACA JUGA:Napoli Gasak Fiorentina 3-0: I Partenopei Tunggu Inter Milan atau Lazio di Final

Hingga pertandingan usai, tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua kesebelasan. Rossoneri berhasil mecuri tiga poin dari markas Frosinone.


FROSINONE vs AC Milan 2-3, Rosonerri pede kejar Juventus. Foto: Olivier Giroud berebut bola dengan bek Frosinone.-Filippo Monteforte-AFP

Kemenangan ini menjadi bukti nyata tentang fokus dan komitmen AC Milan untuk setiap pertandingan. Meskipun kabar soal pergantian pelatih Antonio Conte terus mengalir, Stefano Pioli dan para pemain Milan tidak mau terpengaruh.

"Sekarang tidak ada gunanya memikirkan masa lalu. Kami menemukan kembali kesinambungan dan kami ingin meneruskannya," kata Pioli.

BACA JUGA:Inter Milan Gasak Monza 5-1, Nerrazzuri Adem Ayem di Puncak

BACA JUGA:AC Milan Menang Tipis 1-0, Pulisic Jadi Penyelamat Rossoneri

Saat ini, AC Milan menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Serie A dengan 49 poin. Mereka tertinggal 4 poin dari Juventus yang menduduki peringkat kedua.

Namun, Juventus masih menyisakan 1 pertadingan. Laga Si Nyonya Tua (sebutan Juventus) selanjutnya adalah melawan Inter Milan, 5 Februari dini hari nanti.

AC Milan akan memperhatikan dengan seksama, karena hasil dari pertandingan tersebut dapat berdampak pada posisi mereka di papan atas klasemen. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: espn