Agak Laen! Mikel Arteta Racik Arsenal Pakai Dobel 'False 9' Lawan Newcastle

Agak Laen! Mikel Arteta Racik Arsenal Pakai Dobel 'False 9' Lawan Newcastle

Manajer Arsenal Mikel Arteta mencatat terobosan taktik dengan memperkenalkan formasi 'false 9' ganda dalam pertandingan kontra Newcastle di Premier League.-Arsenal FC-

HARIAN DISWAYArsenal mengguncang panggung sepak bola dengan terobosan taktik yang mengejutkan saat melawan Newcastle dalam pekan ke-26 Premier League. Mikel Arteta, sang manajer, memperkenalkan formasi yang memanfaatkan konsep 'false 9' ganda untuk mengisi lini serang timnya.

Pertandingan antara Arsenal dan Newcastle berlangsung di Stadion Emirates pada Minggu dini hari WIB, Minggu 25 Februari 2024.

The Gunners tampil dominan dan mengakhiri laga dengan kemenangan telak 4-1 atas Newcastle.

Gol pembuka Arsenal berasal dari kesalahan Sven Botman, sebelum Kai Havertz, Bukayo Saka, dan Jakub Kiwior menambahkan gol-gol mereka ke papan skor.  Sedangkan, Joe Willock mencetak gol hiburan untuk Newcastle.

Kemenangan yang gemilang serta performa impresif Arsenal tidak terlepas dari inovasi taktikal yang diperkenalkan oleh Arteta.

BACA JUGA:Liga Champions: Porto vs Arsenal 1-0, The Gunners Yakin Balas di Leg Kedua

BACA JUGA:Kylian Mbappe Bingung! Jadi Suksesor Ronaldo di Madrid atau Henry di Arsenal?

Arteta memilih untuk tidak menggunakan penyerang murni di posisi tengah. Dia memilih untuk memainkan dua pemain dengan peran 'false 9'. 

Kai Havertz dan Martin Odegaard dipercayakan untuk mengemban peran tersebut, bergantian mengisi ruang di area penalti lawan.

Hal itu merupakan langkah menarik mengingat biasanya mereka berdua beroperasi sebagai gelandang bersama dengan Declan Rice.

Efek dari strategi itu terlihat jelas dalam permainan Arsenal. Martin Odegaard menjelaskan bahwa taktik tersebut bertujuan untuk membuat tim lebih agresif, dengan pemain-pemain seperti Jorginho dan Declan Rice membantu dalam distribusi bola ke lini depan.

"Saat ini kami sangat agresif, Jorginho dan Declan Rice sangat pandai dalam mengalirkan umpan ke depan. Ini membuat perbedaan besar bagi kami. Kami berusaha untuk mendominasi wilayah sepertiga akhir dan menciptakan banyak peluang," kata Odegaard kepada BBC Sport.

Dengan inovasi taktikal ini, Arsenal berhasil memperoleh kemenangan yang signifikan dan menunjukkan potensi besar dalam menghadapi tantangan-tantangan mendatang dalam kompetisi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: