Hasil Latihan Bebas Tiga Formula 1 Bahrain GP : Mercedes Melempem, Ferrari Kembali ke Top

Hasil Latihan Bebas Tiga Formula 1 Bahrain GP : Mercedes Melempem, Ferrari Kembali ke Top

Hasil Latihan Bebas Tiga Formula 1 Bahrain GP : Mercedes Melempem, Ferrari Kembali ke Top-Formula 1-Facebook

HARIAN DISWAY - Seri perdana Bahrain GP Formula 1 (F1) musim 2024 memasuki hari kedua. Sesi latihan bebas ketiga dilaksanakan pada Jumat, 1 Maret 2024 di sirkuit Bahrain International Circuit.

Perubahan suhu yang semakin panas dengan rendahnya angin membuat situasi latihan bebas ketiga  jauh berbeda dengan hari sebelumnya.

Hal tersebut membuat tim-tim harus kembali menyesuaikan setingan dan juga strategi apa yang akan mereka gunakan dalam race.

Duo Ferrari, Carlos Sainz dan Charles Leclerc tunjukan taji mereka dengan menyelesaikan latihan bebas ketiga di posisi pertama dan keempat

BACA JUGA:Formula 1 Musim 2025 Dimulai di Bahrain! Mercedes Dominasi Latihan Bebas

Carlos Sainz selesaikan Latihan bebas ketiga di posisi satu-Formula 1-Facebook

Fernando Alonso konsisten berada di posisi atas sejak latihan bebas pertama kamis lalu.

Ia membuntuti Carlos Sainz di posisi kedua dengan selisih +0,141 detik dari Carlos Sainz.

Juara dunia musim lalu Max Verstappen amankan posisi ketiga,.

Super Max sempat berada di posisi ke-15 setelah mencoba hot lap menggunakan ban hard, dimana kebanyakan pembalap menggunakan ban soft dalam latihan bebas kali ini.

BACA JUGA:RB Tampil Gemilang di F1, Pantaskah Disebut Kuda Hitam Musim Ini?

Duo Mercedes yakni Lewis Hamilton dan George Russell melempem setelah pada sesi latihan bebas dua kemarin meraih posisi pertama dan kedua,.

Dalam latihan bebas ketiga itu, mereka hanya mampu selesai di posisi ke-12 dan ke-6

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber