Bagas/Fikri Lolos ke Babak 16 Besar All England 2024, Bakal Lawan The Daddies?

Bagas/Fikri Lolos ke Babak 16 Besar All England 2024, Bakal Lawan The Daddies?

Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri mengalahkan Alexander Dunn/Adam Hall di babak 32 besar All England 2024-PBSI-

HARIAN DISWAYBagas Maulana/M. Shohibul Fikri melaju ke babak 16 besar All England 2024. Mereka mengalahkan Alexander Dunn/Adam Hall 21-18, 21-16 pada Selasa, 12 Maret 2024 di Utilita Arena Birmingham, Inggris.

Juara All England 2022 itu melaju cukup mulus. Bagas/Fikri hanya membutuhkan waktu 33 menit untuk mengatasi Dunn/Hall di babak 32 besar All England 2024. Bahkan Bagas/Fikri nyaris selalu dalam posisi unggul.

“Tetapi secara permainan kami masih kurang baik. Pertahanan kami belum enak sehingga mudah sekali ditembus lawan. Hal itu yang harus kami perbaiki untuk hari Kamis nanti,” ungkap Fikri selepas pertandingan.

Kemenangan tersebut membuat Bagas/Fikri mempertajam rekornya atas pasangan Skotlandia tersebut.

Dari enam pertemuan, Bagas/Fikri mengoleksi empat kemenangan. Dua pertemuan terakhir berhasil dimenangkan oleh pasangan ranking sembilan dunia itu.

Babak 16 besar All England 2024 akan berlangsung pada Kamis, 14 Maret 2024.

BACA JUGA:All England 2024 Jadi Ujian Kedua Tim Ad Hoc Olimpiade, Ini Kata Psikolog

BACA JUGA:Alasan Rinov/Tari Main di Orleans Masters 2024, Bukan di All England

Bagas/Fikri memiliki waktu satu hari untuk istirahat. Mereka akan menunggu calon lawan babak 16 besar yang akan ditentukan pada Rabu, 13 Maret 2024.

Indonesia berpeluang meloloskan satu wakil ke perempat final All England 2024.

Sebab, M. Ahsan/Hendra Setiawan berada satu pul dengan Bagas/Fikri. The Daddies akan menghadapi unggulan pertama Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Dari segi head to head, Ahsan/Hendra lebih unggul. Mereka mengemas empat kemenangan dari tujuh pertemuan.

Pertemuan terakhir di French Open 2023 juga dimenangkan oleh The Daddies dalam rubber game 23-25, 21-19, 19-21.

Bagi Bagas/Fikri, All England memiliki kenangan yang tidak terlupakan. Mereka menjuarai turnamen bulu tangkis tertua di dunia itu dua tahun silam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: