Single Araji Berjudul Pertempuran yang Tak Terlihat Bicara Sawang-Sinawang dalam Rumah

Single Araji Berjudul Pertempuran yang Tak Terlihat Bicara Sawang-Sinawang dalam Rumah

Musisi indie Araji merilis single terbaru berjudul Pertempuran yang Tak Terlihat. Single barunya yang ketiga itu menyusul dua single sebelumnya yakni Menarilah Sendiriku (2020) dan Selalu (2023). --Araji

HARIAN DISWAY - Rumah adalah tempat yang aman dan nyaman. Menjadi ruang interaksi bagi keluarga. Namun, hal itu tak selalu mulus. Pasti ada konflik atau pertikaian-pertikaian. Itulah yang diangkat musisi indie Araji dalam single terbarunya: Pertempuran yang Tak Terlihat.

Single barunya yang ketiga itu menyusul dua single sebelumnya yakni Menarilah Sendiriku (2020) dan Selalu (2023). Kali ini single-nya mengamati kondisi di dalam rumah yang terlihat tenang tetapi pasti terdapat masalah-masalah yang tak terlihat oleh banyak orang.

Dalam bahasa Jawa disebut sawang-sinawang. Apa yang tampak bagus, tenang, di dalamnya tak selalu begitu. Masalah-masalah yang ada di rumah disebabkan oleh berbagai alasan.

Seperti ego atau sederet kesalahan. Baik yang disengaja maupun tidak. Fenomena itu menjadi sumber inspirasi bagi Araji dalam menciptakan lagu, yang mencerminkan realitas kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA: Skedar Musik Rilis Single Tebal dalam Bahasa Jawa dengan Genre DPR

"Konflik yang saya istilahkan sebagai pertempuran dalam sebuah rumah bisa terjadi pada suami-istri, orang tua, dan anak. Single ini saya ciptakan dengan lirik emosional dan musik bergenre alternatif rock yang menghentak," ujar solois sekaligus personel grup musik Angsa & Serigala tersebut.

Araji menulis dalam liriknya: Kau tabuh, genderang perang, dalam pertempuran yang tak terlihat oleh matamu. Bermakna seperti yang telah dijelaskan bahwa sebuah rumah yang tampaknya tenang, di dalamnya pasti ada percikan-percikan konflik. 

Dalam pengerjaannya, Araji bekerja sama dengan dua rekan sejawatnya. Yakni Marvel Sumbayak dan Esa Prakasa.

Selain Pertempuran yang Tak Terlihat, masih ada dua single lainnya yang akan dipersiapkan dalam trilogi tersebut. Yakni Hari Ini dan Dimensi. Semua single itu bertema tentang kejadian-kejadian yang ada di sekitarnya.

BACA JUGA: Diproduseri dan Ditulis Liriknya oleh Yovie Widianto, SAÈ Rilis Single Perdana Kurang Apa

Araji berharap melalui single yang sudah dapat dinikmati melalui berbagai platform digital streaming sejak Jumat, 8 Maret 2024 tersebut, pendengar dapat merasakan keberagaman dan kekompleksan dalam setiap cerita di dalam rumah.

"Sekaligus menciptakan ikatan emosional yang mendalam dengan pendengarnya. Mereka yang pernah mengalami tentu akan tersentuh," pungkasnya. (Guruh Dimas Nugraha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: