5 Pembalap F1 yang Sukses Epic Cameback Setelah Cedera

5 Pembalap  F1 yang Sukses Epic Cameback Setelah Cedera

5 Pembalap Cedera yang Berhasil Kembali Gemilang dalam Sejarah F1--akun Instagram @F1

Kecelakaan mengerikan dialami Felipe Massa di GP Hongaria 2009. Saat kualifikasi berlangsung, helm Massa terkena pegas yang terlepas dari suspensi belakang Rubens Barrichello.

Pegas logam tersebut menghantam Massa di kecepatan 250 km/jam yang membuatnya pingsan seketika.

Felipe Massa termasuk 5 pembalap cedera yang berhasil kembali tampil gemilang dalam sejarah F1--website @f1

Massa akhirnya dilarikan ke Brasil setelah dilakukan operasi darurat untuk diadakan pemasangan plat baja pada tengkoraknya.

BACA JUGA:Mercedes Melempem, Toto Wolff Menyangkal Anjloknya Performa W15

Setelah absen di sisa musim 2009, Felipe Massa akhirnya kembali di musim 2010. Ia menunjukkan hasil pramusim yang mengesankan.

Bahkan di balapan pembuka ia mampu menduduki posisi kedua di kualifikasi GP Bahrain. Massa menyelesaikan balapan di posisi yang sama.

5. Juan Manuel Fangio

Di GP Monza 1952, Juan Manuel Fangio mengalami kecelakaan yang diakibatkan oleh rasa ngantuk. Maserati yang ia kendarai memotong jalan lalu terbalik di taman.

Kejadian tersebut membuat Fangio harus mengakhiri musim 1952 lebih cepat. Ia mengalami patah tulang leher dan punggung.


Juan Manuel Fangio termasuk 5 pembalap cedera yang berhasil kembali tampil gemilang dalam sejarah F1--website @f1

BACA JUGA:Carlos Sainz Setelah Juarai GP Australia: Aku Nganggur Musim Depan!

Namun setelah pemulihan, Fangio kembali di musim 1953. Ia tampil mengesankan banyak orang dengan berhasil duduk di posisi kedua di kualifikasi pertama musim ini.

Ia juga berhasil menduduki posisi kedua di klasemen para pembalap di akhir musim 1953. Setelahnya, ia 4 kali berturut-turut memegang gelar juara dunia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: website resmi @f1