Sirine Meraung di Yerussalem! Iran Lancarkan Serangan Rudal dan Drone Ke Langit Israel

Sirine Meraung di Yerussalem! Iran Lancarkan Serangan Rudal dan Drone Ke Langit Israel

Foto tangkapan layar kilatan cahaya saat sistem hanud Israel bergulat dengan serangan roket dan drone Iran-@israelmfa-

HARIAN DISWAY - Pembalasan yang dijanjikan oleh Iran akhirnya menjadi nyata pada Minggu, 14 April 2024. 

Otoritas Keamanan Israel dan Pasukan Pertahanan Israel Defense Force (IDF) mengkonfirmasi serangan roket dan drone ke wilayahnya pada Minggu dinihari. 

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram resmi @stateofisrael dan Kementerian Luar Neger Israel @israelmfa, tampak kilatan cahaya berpendar di atas kompleks Masjid Al-Aqsha dan Kubah Sakhrah (Dome of the Rock) di Kota Tua Yerussalem. 

BACA JUGA:Iran Balas Israel dengan Culik Kapal MSC Aries, Israel Sebut Garda Revolusi Iran Teroris

Kilatan-kilatan cahaya tersebut merupakan pertarungan antara sistem pertahanan udara Iron Dome dengan puluhan roket dan ratusan Drone yang diluncurkan dari wilayah selatan Lebanon sejak Minggu dini hari. 

"Sistem hanud kami saat ini tengah beroperasi secara penuh untuk melindungi rakyat Israel," kata Juru Bicara IDF Daniel Hagari dalam keterangan resmi beberapa jam setelah serangan. 

Iran sebelumnya telah menjanjikan serangan balasan setelah serangan bom Israel menghantam kawasan kompleks Diplomatik Iran di pusat Kota Damaskus, Syiria pada awal April lalu. 

BACA JUGA:Iran Balas Israel dengan Culik Kapal MSC Aries, Israel Sebut Garda Revolusi Iran Teroris

Serangan tersebut menewaskan 7 orang anggota Garda Revolusi Iran yang diantaranya 2 orang pejabat tinggi militer negeri para mullah tersebut. 

Amerika sempat mengultimatum Iran agar tidak melakukan serangan balasan pada Israel. 

"Kami tegaskan pada Iran bahwa Amerika Serikat akan selalu membantu Israel dalam keadaan apapun," kata Presiden AS Joe Biden beberapa waktu lalu. 

Nampaknya ancaman ini tidak digubris oleh Iran dibuktikan dengan serangan pada Minggu dini hari ini.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: