9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap

9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap

9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap. Inilah rendang yang menjadi salah satu makanan khas Idulfitri di beberapa daerah di Indonesia.-Taste Atlas-

HARIAN DISWAY – Sudah makan apa saja ketika libur Idulfitri pekan lalu? Ya, salah satu wujud suka cita saat Idulfitri adalah sajian makanan yang menggugah selera. Dan setiap bangsa punya tradisi sendiri untuk merayakan Lebaran. Termasuk melalui makanan khas Idulfitri.

Situs Halifax Public Library mencatat bahwa warga Indonesia kerap berlebaran dengan menghidangkan rendang dan lapis legit. Tentu, itu hanya sebagian kecil dari keanekaragaman boga Nusantara. Situs itu, misalnya, tidak menyebut ketupat dan opor yang legendaris saat Lebaran.

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Makanan Penyeimbang Lemak Selama Lebaran

BACA JUGA : Anda sedang Mudik atau Libur Lebaran ke Kediri? Coba 5 Makanan Khas Ini

Berikut adalah makanan-makanan khas Idulfitri yang dicatat oleh website tersebut.

Maamoul

Roti kecil ini berasal dari Syria dan Lebanon. Bahannya adalah tepung yang diisi kurma dan berbagai jenis kacang-kacangan. Juga bisa ditaburi tepung gula.


9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap. Inilah Maamoul yang berasal dari Syria dan Lebanon.-Falasteen Foodie-

Cambaabur

Roti ini berasal dari Somalia dan Ethiopia. Bahannya adalah tepung teff, sebangsa gandum. Tepung ini diolah seperti crepe atau pancake tipis. Penyajiannya diperkaya taburan gula atau yogurt.


9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap. Cambabour ini punya cita rasa yang khas sebagai roti tepung dengan kucuran yogurt.-YouTube-

Sheer Khurma

Ini adalah hidangan pencuci mulut dari Pakistan, India, Bangladesh, hingga Afghanistan. Bahannya adalah susu, vermicelli, gula, kurma, kismis, hingga berbagai jenis kacang-kacangan.


9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap. Sheer khurma ini adalah hidangan pencuci mulut yang kental dengan rasa manis.-Ministry of Curry-

Tajine

Makanan ini berasal dari Afrika Utara. Misalnya, Maroko dan Aljazair. Tajine ini semacam rendang. Yakni, daging sapi atau kambing yang dimasak lama dengan bumbu yang kaya.


9 Makanan Khas Idulfitri dari Berbagai Negara yang Sedap Dilihat dan Nikmat Disantap. Tajine ini adalah sajian khas yang menyerupai rendang.-Britannica-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: